TNI Bantu Ciptakan Pilkada Aman Dari Covid-19, Cegah Kluster Baru

- 28 September 2020, 20:56 WIB
Pangdam IX/Udayana, Mayor Jenderal TNI Kurnia Dewantara S.I.P,  ikuti vidcon rapat intern TNI Tentang Protkes dalam Pilkada 28 sept 20 dihadiri oleh Panglima TNI
Pangdam IX/Udayana, Mayor Jenderal TNI Kurnia Dewantara S.I.P, ikuti vidcon rapat intern TNI Tentang Protkes dalam Pilkada 28 sept 20 dihadiri oleh Panglima TNI /shira ade/Dok Kodam IX Udayana

INDOBALINEWS - Salah satu tugas TNI pada penyelenggaraan Pilkada diantaranya adalah menciptakan Pilkada 2020 yang aman dari Covid-19 sehingga tidak muncul klaster baru. Selain itu TNI juga bertugas membantu pemerintah/Satgas penanganan Covid-19 untuk mencegah penyebaran Covid-19. Lenbih lanjut TNI juga bertugas melaporkan pelaksanaan pentahapan Pilkada yang melanggar Protkes sesuai aturan yang berlaku kepada Bawaslu/KPU.

Baca Juga: Update Penanggulangan Covid-19 di Bali, Senin 28 September 2020

Selain itu ada juga tugas melaksanakan secara masif penerapan 3M (Memakai masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak). Serta membantu Pemda/Satgas Daerah melaksanakan 3T (Testing, Tracing dan Treatment) secara ketat pada semua pihak yang terlibat dalam Pilkada.

Baca Juga: Hotel Tugu Bali Terbakar, Barang Antik Ikut Ludes

Demikian dikatakan oleh Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) IX/Udayana, Mayor Jenderal TNI Kurnia Dewantara S.I.P, saat acara rapat intern TNI Tentang Operasi Pendisiplinan Protkes dan Tahapan Pelaksanaan Pilkada Tahun 2020 Senin 28 September 2020 seperti yang dikutip oleh indobalinews.com.

Baca Juga: Irjen Pol Dr. Petrus Reinhard Golose Pimpin Upacara Sertijab Pejabat Polda Bali

Dalam acara yang digelar di Ruang Yudha Puskodalopsdam IX/Udayana,Denpasar Bali, Pangdam juga mengatakan tugas lainnya adalah menerapkan Protokol Kesehatan (Protkes) secara ketat pada setiap tahapan Pilkada. Dan meningkatkan kepatuhan masyarakat tentang Protkes pada penyelenggaraan Pilkada, mewujudkan perubahan perilaku masyarakat yang sadar Protkes terutama dalam pelaksanaan Pilkada.

angdam IX/Udayana, Mayor Jenderal TNI Kurnia Dewantara S.I.P,  ikuti vidcon rapat intern TNI Tentang Protkes dalam Pilkada 28 sept 20 dihadiri Panglima TNI
angdam IX/Udayana, Mayor Jenderal TNI Kurnia Dewantara S.I.P, ikuti vidcon rapat intern TNI Tentang Protkes dalam Pilkada 28 sept 20 dihadiri Panglima TNI Kodam IX/Udayana

Baca Juga: Love Bali, 4.400 'Turis Domestik' Jadi Saksi Bali Siap Pariwisata Era Baru

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x