BI Serahkan Bantuan PSBI Dukung Pengolahan Sampah Berbasis Sumber

- 9 Agustus 2021, 08:46 WIB
kepada TPS di Desa Adat Padangsambian merupakan bentuk dukungan Bank Indonesia dalam mendukung Program Pengolahan Sampah Berbasis Sumber, Jumat 6 Agustus 2021.
kepada TPS di Desa Adat Padangsambian merupakan bentuk dukungan Bank Indonesia dalam mendukung Program Pengolahan Sampah Berbasis Sumber, Jumat 6 Agustus 2021. /Dok Humas BI Bali

 

INDOBALINEWS - Prinsip 3R (Reduce-Reuse-Recycle), sampah dan limbah dapat menjadi sumber daya terbarukan di sektor industri dan bernilai ekonomi yang juga bertujuan untuk konservasi lingkungan.

Pengelolaan sampah juga berpotensi membuka lapangan pekerjaan baru bagi warga sekitar seiring dengan peningkatan kapasitas pengolahan. 

Demikian dikatakan oleh Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali, Trisno Nugroho  bahwa bantuan kepada TPS di Desa Adat Padangsambian merupakan bentuk dukungan Bank Indonesia dalam mendukung Program Pengolahan Sampah Berbasis Sumber. 

Baca Juga: Para Penyintas Tak Hanya Merasakan Long Covid Saja, Tapi Juga Dampak Sosial

"Bank Indonesia berharap bantuan ini dapat dimaksimalkan untuk mewujudkan pengolaan sampah yang terintegrasi dan menjadi pilot project pertama di Denpasar agar menjadi percontohan yang dapat direplikasi di berbagai daerah lain," ujar Trisno dalam pernyataan resminya yang diterima redaksi Senin 9 Agustus 2021.

Dikatakannya juga pengolahan sampah ini turut mendukung komitmen Kepala Daerah di Bali untuk mewujudkan pengolahan sampah berbasis sumber guna menciptakan Bali bersih, serta desa wisata yang berkualitas dan berkelanjutan.

Acara yang merupakan sinergi Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali bersinergi dengan Pemerintah Kota Denpasar ini adalah  Peresmian Tempat Pengolahan Sampah – Reduce Reuse Recycle (TPS3R) dan Penyerahan Bantuan Program Sosial Bank Indonesia (PSBI) berupa mesin pengolah sampah organik dan non-organik kepada Desa Adat Padangsambian.

Baca Juga: Upacara Aci Pakelem Hulu Teben di Panca Sagara, Berdoa Covid Segera Berakhir

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x