Pasar Smartphone Bertumbuh Meski Pandemi, Ini Bocoran Produk Terbaru Oppo

- 2 November 2021, 18:44 WIB
Aryo Meidianto A, PR Manager Oppo Indonesia saat acara  Designed to Perform: An Exclusive Sneak Peek Event Denpasar Selasa 2 November 2021 di OPPO Store Jalan Teuku Umar Denpasar, Bali.
Aryo Meidianto A, PR Manager Oppo Indonesia saat acara Designed to Perform: An Exclusive Sneak Peek Event Denpasar Selasa 2 November 2021 di OPPO Store Jalan Teuku Umar Denpasar, Bali. /Dok Full

INDOBALINEWS - Masa pandemi meski sejumlah sisi perekonomian dunia usaha dan masyarakat terguncang akibat pandemi, tapi pasar untuk smartphone masih terbuka lebar untuk bertumbuh.

Contohnya OPPO selama pandemi penjualan masih bertumbuh, dengan adanya pembatasan aktivitas masyarakat membuat kegiatan dilakukan di rumah secara online, dari bekerja, belajar hingga belanja.

Hal ini dikatakan oleh Aryo Meidianto A, PR Manager Oppo Indonesia saat acara  Designed to Perform: An Exclusive Sneak Peek Event Denpasar Selasa 2 November 2021 di OPPO Store Jalan Teuku Umar Denpasar, Bali.

Baca Juga: 3 Wisatawan asal Jakarta Ditangkap Polisi, Ketahuan Edit Tes Antigen Jadi Surat PCR Palsu

"Meski pandemi, pasar smarthphone terus tumbuh di Indonesia khususnya sebab dengan segala pembatasan aktivitas masyarakat otomatis  semua kegiatan terkonsentrasi di rumah. Apalagi untuk bekerja, berbisnis hingga belajar daring, mau tidak mau smarthphone yang bisa memenuhi segala keinginan ini menjadi sebuah kebutuhan di masyarakat," ujar Aryo yang memperkenalkannya di 4 kota Jakarta, Bandung, Bali dan Surabaya.

Hal itu, lanjut Aryo dibuktikan dengan terus bertumbuhnya unit share di Indonesia yang pada kuartal pertama 2021, Oppo berhasil menduduki puncak teratas dalam Indonesia Top 5 Smartphone Vendors dengan unit share tertinggi 24% dengan pertumbuhan 39 persen.

Baca Juga: Menteri Sandiaga Uno: World Superbike di Sirkuit Mandalika adalah Awal Kebangkitan Pariwisata Indonesia

Meski di kuartal kedua di tahun yang sama turun di posisi kedua dengan unit share 20 persen namun tetap ada pertumbuhan dan berlanjut di kuartal selanjutnya. 

"Menurut saya, berada di tempat berapapun soal penjualan ke sisi konsumen akan dipengaruhi berbagai macam faktor, salah satunya adalah bagaimana menyajikan produk yang sesuai dengan pasar Indonesia, bagaimana membuat produk yang nyaman digunakan oleh konsumen, tidak hanya dari sisi perangkat lunak terbaik, namun sistem operasi yang stabil dan menghadirkan produk dengan teknologi terbaik,” jelas Aryo.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x