EV Festival: Untuk Percepatan Penggunaan Energi Bersih di Bali

- 27 Desember 2021, 19:01 WIB
Acara gathering DEVA di Colony Creative Hub Plaza Renon Denpasar, Senin 27 Desember 2021.
Acara gathering DEVA di Colony Creative Hub Plaza Renon Denpasar, Senin 27 Desember 2021. /Dok DEVA

 

INDOBALINEWS -DEVA (Dewata Electric Vehicle Association) mengadakan Bali EV Festival di bulan Januari 2022 dengan membawa tagline “EV to Support Bali Clean Energy Transition”. 

Menurut I Kadek Alamsta Suarjuniarta  dari Dewata Electric Vehicle Association DEVA dan Komunitas Solar Panel Bali sebetulnya memiliki visi yang sama yakni membawa Bali untuk bertransformasi menggunakan energi bersih.

"Pada acara dialog tadi kami mendiskusikan terkait dengan peluang dan tantangan untuk menggunakan KBLBB dan Energi Bersih yang ada di Bali. Untuk mengantisipasi tantangan dan mengisi peluang kami DEVA dan Komunitas Solar Panel Bali berkomitmen untuk mengadakan kolaborasi kedepannya," ujar Kadek dalam acara gathering yang digelar di Colony Creative Hub Plaza Renon, Senin 27 Desember 2021.

Baca Juga: BIN Daerah Bali Lanjutkan Pelaksanaan Vaksinasi Anak

Lebih lanjut dikatakannya, untuk yang paling dekat di tahun 2022 akan diadakan beberapa kegiatan bersama, seperti Bali EV Festival di tanggal 3-9 Januari 2022.

Dikatakannya juga, hal ini juga diadakan untuk menyambut komitmen Pemerintah Bali dalam pembangunan berkelanjutan dengan memulai wacana transisi ke kendaraan bermotor listrik (Electric Vehicle atau EV) dan penggunaan energi terbarukan.

Baca Juga: Menteri BUMN Erick Thohir Targetkan Pembangunan Rumah Sakit di Bali Selesai 2023

Juga telah didukung oleh Peraturan Gubernur Bali Nomor 48 Tahun 2019 tentang Penggunaan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) dan Peraturan Gubernur Bali Nomor 45 Tahun 2019 tentang Bali Energi Bersih. 

Dewata Electric Vehicle Association (DEVA) merupakan komunitas atau wadah bagi pegiat kendaraan listrik dari berbagai kalangan.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x