Didominasi Sektor Produktif, Penyaluran KUR Mikro BRI Balinusra Tembus 12,4 Triliun,

- 25 Mei 2023, 20:15 WIB
Ilustrasi pelaku UMKM penerima KUR Mikro BRI.
Ilustrasi pelaku UMKM penerima KUR Mikro BRI. /Humas BRI Denpasar

INDOBALINEWS - Penyerapan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro BRI di wilayah Balinusra (Bali, NTB dan NTT) sepanjang tahun 2022 didominasi oleh sektor produktif.

Sementara BRI Regional Office Denpasar kembali mencatatkan angka penyaluran KUR Mikro BRI di wilayah Bali dan Nusa Tenggara terserap hingga 12,4 Triliun atau 100,57% dari target yang ditetapkan. 

Hal itu diungkapkan oleh Regional CEO BRI Denpasar, Recky Plangiten dalam pernyataan resminya Kamis 25 Mei 2023.

Baca Juga: Waduh, LPG 3 Kilo Dioplos Jadi 12 Kilogram, Pelaku Ditangkap Satreskrim Polres Badung

"Penyerapan KUR di Wilayah Bali, NTB, dan NTT sepanjang tahun 2022 didominasi sektor produktif. Respon positif dari masyarakat akan kehadiran KUR dengan suku bunga rendah ini menyebabkan penyerapan KUR di wilayah Bali, NTB, dan NTT dapat dimaksimalkan," ujar Recky.

Respon tersebut disambut baik oleh BRI dengan memberikan kemudahan dan kecepatan pelayanan KUR baik yang diajukan melalui Unit Kerja BRI maupun secara online.

Baca Juga: Jelang Kedatangan Pesawat Terbesar Didunia Bawa 600 Penumpang Airbus A380 ke Bali

“Pada tahun 2023 ini, kami ditarget untuk menyalurkan KUR Mikro sebesar Rp. 6 Triliun untuk wilayah Bali, NTB, dan NTT. Kami optimistis jumlah ini dapat diserap dengan cepat karena masih tingginya antusiasme masyarakat untuk mengembangkan usaha mereka," bebernya lagi.

Apalagi, lanjut Recky suku bunga yang ditawarkan sangat rendah, mulai 6 persen per tahun dengan jangka waktu maksimal sampai dengan 5 tahun.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x