Libur Idul Fitri di Bali: Pantai Perancak Ramai Polsek Kuta Utara Ingatkan Pengunjung

- 4 Mei 2022, 13:43 WIB
Kendaraan roda dua milik pengunjung Pantai Perancak Tibubeneng Kuta Utara Badung Bali yang memadati areal parkir dijaga petugas kepolisian, Selasa 3 Mei 2022.
Kendaraan roda dua milik pengunjung Pantai Perancak Tibubeneng Kuta Utara Badung Bali yang memadati areal parkir dijaga petugas kepolisian, Selasa 3 Mei 2022. /Dok Humas Polres Badung Bali

 

INDOBALINEWS - Dalam suasana liburan panjang hari raya Idul Fitri terjadi peningkatan kunjungan terutama di sejumlah obyek wisata pantai diwilayah hukum Polsek Kuta Utara, Badung Bali.

Seiring dengan dibukanya aktivitas pariwisata masyarakat boleh menikmati liburan Idul Fitri bersama seluruh keluarga dan kerabat.  Ini mengakibatkan kunjungan di masing masing obyek wisata pantai meningkat tajam.

Seperti halnya Pantai Perancak di Desa Tibubeneng mulai menjelang sore hari pengunjung mulai memadati kawasan tersebut tampak berbeda dengan hari hari biasanya.

Baca Juga: Idul Fitri 2022: 899 Napi di Bali Dapat Remisi Khusus

Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengunjung Personel Polsek Kuta Utara bersama Polres Badung melaksanakan pengamanan dipantai Perancak dan pantai lainnya Selasa 3 Mei 2022 pukul sore.

Panit 2 Samapta Polsek Kuta Utara Ipda I Made Sutarja menjelaskan selain melakukan pengamanan pihaknya juga tetap memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat untuk berhati hati membawa barang barang berharga.

Baca Juga: Bandara Ngurah Rai Bali Hadirkan Layanan Akses Internet 5G Berkecepatan Tinggi

"Kami juga ingatkan kepada pengunjung secara humanis untuk tetep taat prokes memakai masker agar tidak timbul penularan kembali," ujar Ipda Sutarja. ***

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x