Indiana Jones 5: Rilis Juni 2023, Harrison Ford Dipoles Kembali Muda

- 22 November 2022, 08:36 WIB
Film Indiana Jones 5 bakal diputar di bioskop  30 Juni 2023 mendatang.
Film Indiana Jones 5 bakal diputar di bioskop 30 Juni 2023 mendatang. /gimindo

INDOBALINEWS.COM – Film petualangan Indiana Jones 5 produksi Disney akan dirilis 30 Juni 2023.

Film yang dikenal menyertakan bantuan teknologi informasi ini bakal menggunakan efek fisual untuk menyesuaikan latar cerita.

Pemeran utama Harrison Ford dalam seri ini akan menyesuaikan usia sesuai dengan trilogi aslinya dan kembali muda.

Baca Juga: Piala Dunia 2022: Ganasnya Inggris, 7 Shoot On Goal, 6 Jadi Gol, Punya Pemain Haus Gol di Semua Lini

Penggunaan teknologi de-aging ini hanya digunakan pada bagian pembuka film yang berlatarkan kastil pada tahun 1944 dan mengadu domba Indiana dengan sekelompok Nazi.

"Kemudian kita akan dibawa ke tahun 1969. Ini agar penonton tidak mengalami perubahan yang signifikan antara tahun 1940-an dan 1960-an sehingga dapat merasakan semangat di masa-masa itu yang menjadi awal dari sekarang," ujar sutradara James Mangold dilansir Variety, Selasa, 22 November 2022.

Dengan adanya penggunaan teknologi ini diharapkan dapat membuat penonton merasakan nuansa rekaman dari 40 tahun yang lalu.

"Kami mengajak Anda berpetualang, menemukan sesuatu yang dicari Indy dan Anda langsung merasakan, 'Saya ada di film Indiana Jones'," kata produser Kathleen Kennedy.

Baca Juga: Piala Dunia 2022: Hasil Senegal vs Belanda, The Oranje Menang 2:0

Beberapa teknik digunakan untuk menarik urutan, termasuk perangkat lunak ILM baru yang menelusuri materi arsip dari Harrison Ford yang lebih muda sebelum mencocokannya dengan rekaman yang baru diambil.

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x