75 Tahun Vespa: Hadirkan Skuter Edisi Terbatas dengan Teknologi Terkini

- 29 Juni 2021, 10:05 WIB
Vespa menghadirkan skuter khusus menandai 75 tahun perjalanan mewarnai industri otomotif dunia.
Vespa menghadirkan skuter khusus menandai 75 tahun perjalanan mewarnai industri otomotif dunia. /Antara/Ho

INDOBALINEWS – Perusahaan skuter ikonik Vespa tahun ini memperingati 75 tahun perjalanan memarakkan dunia otomotif.

Vespa mengeluarkan edisi terbatas yang khusus diproduksi untuk menandai perayaan ulang tahun ini dengan kehadiran "75th Anniversary Limited Edition".

Vespa telah mencetak 19 juta unit Vespa yang didistribusikan ke seluruh dunia hingga 2021.

Baca Juga: Ganti Password Secara Berkala Untuk Aman di Dunia Maya

"Setelah 75 tahun mengalami berbagai perubahan besar dan menyaksikan perubahan perilaku dari berbagai generasi selama hampir delapan dekade, kami bangga dapat menyaksikan bagaimana Vespa tetap relevan di dunia sampai saat ini," kata Presiden Direktur PT Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega pada saat peluncuran yang dilakukan secara virtual, Senin 28 Juni 2021.

Berbagai evolusi juga dilakukan untuk menjadikan kendaraan roda dua ini mampu merepresentasikan kendaraan yang enerjik, berjiwa muda, dan lekat dnegan gaya hidup kekinian.

"Heritage, fashion, dan modernity adalah tiga inti dari jiwa Vespa, yang juga menjadi kunci keberhasilan kami untuk tetap menjaga reputasinya yang elegan dan tetap relevan saat ini hingga tahun-tahun ke depan," kata Marco Noto La Diega.

Edisi terbatas yang hadir untuk merayakan pencapaian bersejarah ini , Vespa 75th Anniversary Limited Edition hadir dalam model Vespa Primavera (150 cc) yang abadi dan Vespa GTS (300 cc) dengan teknologi paling mutakhir.

Baca Juga: Fokus ke Informasi Biar Konten Medsos Menarik

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita

Sumber: Antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x