PSS Sleman Lepas Sembilan Pemain, Manajemen Telah Lakukan Negosiasi 

- 20 April 2022, 22:48 WIB
Menjelang kompetisi Liga 1 Indonesia 2022/2023, PSS Sleman melepas sembilan pemain.
Menjelang kompetisi Liga 1 Indonesia 2022/2023, PSS Sleman melepas sembilan pemain. /PSS Sleman

INDOBALINEWS – Menjelang kompetisi Liga 1 Indonesia 2022/2023, PSS Sleman melepas sembilan pemain.

Sembilan pemain ini merupakan pilar utama kesebelasan ini pada musim kompetisi sebelumnya.

Kesembilan pemain tersebut adalah Rifaldi Bawuo, Miswar Saputra, Supriyadi, Arsyad Yusgiantoro, Syaiful Ramadhan, Dendi Agustian, Ocvian Chanigio, Jepri Kurniawan, dan Kanu Helmiawan.

Baca Juga: Naturalisasi sedang Diproses, Sandy dan Jordi Antusias Bela Timnas Indonesia

Pelatih kepala PSS Sleman Seto Nurdiyantoro mengatakan terima kasih dan mendoakan kesembilan bekas anak asuhnya ini sukses di tempat yang baru.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada mereka karena telah berjuang untuk tim PSS musim lalu. Kami dari PSS tentu akan mendoakan mereka semoga sukses di tempat yang baru dimanapun nantinya,” kata Seto, dikutip dari laman PSS Sleman, Rabu 20 April 2022.

Pelatih Seto mengatakan ada beberapa pemain yang memang kembali karena peminjaman dan ada yang ingin dipertahankan namun pemain tersebut memilih tim lain.

Baca Juga: Mudik Lebaran 2022: BNPB Kerahkan Tim dan Relawan BPBD Siaga di Daerah Rawan Bencana 

“Beberapa pemain ada yang memang kembali ke klub asalnya karena dari awal kita hanya meminjam. Ada juga pemain yang kami ingin pertahankan sebenarnya namun mereka memilih tim lain,” ungkapnya.

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita

Sumber: PSS SLEMAN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x