PSIS Semarang Tidak Kebobolan Dalam Dua Laga Beruntun, Adi Satryo Justru Puji Rekan Satu Tim

- 25 Januari 2023, 06:10 WIB
Kiper PSIS Semarang, Adi Satryo, Rabu 25 Januari 2023
Kiper PSIS Semarang, Adi Satryo, Rabu 25 Januari 2023 /Instagram @psisfcofficial/

INDOBALINEWS - Penjaga gawang baru PSIS Semarang, Adi Satryo berhasil debut dengan cukup baik.

Adi Satryo menjadi kiper utama PSIS Semarang pada laga lawan Rans Nusantara dan Arema FC.
Pemain berusia 21 tahun ini berhasil catatkan dua kali clean sheet dan membawa Laskar Mahesa Jenar menang menghadapi Rans Nusantara dan Arema FC.


Meski baru berusia 21 tahun, Adi Satryo memiliki ketenangannya dalam menjaga gawang PSIS Semarang.

 

Baca Juga: Raih Dua Kemenangan Beruntun, Muhammad Ridwan Harap Pemain PSIS Semarang Mampu Jaga Konsintensi

 

Hal tersebut dapat dilihati pada saat menghadapi Arema FC di Stadion Jatidiri Sabtu 21 Januari 2023 kemarin, Adi berhasil melakukukan save krusial ketika berhasil menghalau tendangan Dedik Setiawan yang sudah bebas di depan gawang dan halauannya ketika salah satu pemain Arema FC melakukan tendangan dari kotak penalti di babak kedua.

Menurut Adi, keberhasilannya tampil baik juga tak lepas dari solidnya tim PSIS Semarang yang saling support baik di dalam dan luar lapangan.

“Alhamdulillah, cukup senang dengan hasil karena dua pertandingan dan dua kali menang juga. Karena kerja keras bersama juga dari lini depan hingga belakang yang sangat membantu saya. Jujur saya merasa kagum dan senang sama semua pemain, karena mereka saling mendukung baik diluar maupun didalam lapangan. Jadi saya merasa nyaman juga dalam berkomunikasi,” ujar Adi Satryo dilansir dari situs resmi PSIS Semarang, Rabu 25.Januari 2023.

Halaman:

Editor: Yulius Ndakadjawal

Sumber: psis.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x