Discovery Mall Bali Tuan Rumah Ultra Beach Bali 2022, Bangkitkan Kepariwistaaan Pulau Dewata

- 1 Oktober 2022, 17:42 WIB
Pergelaran Ultra Beach Bali 2022 di Discovery Mall Bali yang berlangsung selama dua hari dihadiri sekitar 8.000 pengunjung.
Pergelaran Ultra Beach Bali 2022 di Discovery Mall Bali yang berlangsung selama dua hari dihadiri sekitar 8.000 pengunjung. /Discovery Mall Bali

INDOBALINEWS - Discovery Mall Bali, sebagai ikon sentra gaya hidup selama hampir 18 tahun, sukses menjadi tuan rumah Ultra Beach Bali 2022 bersama dengan Discovery Kartika Plaza Hotel.

Perhelatan ini bertujuan untuk membangkitkan kembali geliat pariwisata dan ekonomi Kuta secara khusus dalam sebuah festival musik bertaraf internasional yang menggaet lebih dari 8.000 pengunjung selama 2 hari, Kamis-Jumat,  29-30 September 2022.

Ultra Beach Bali 2022 dihadiri penikmat musik EDM yang berasal dari berbagai kota di Bali wisatawan domestik bahkan hingga internasional. 

Baca Juga: Simulasi, Pelaku Penyandera Delegasi G20 di Bandara Ngurah Rai Dilumpuhkan Petugas

Acara ini menampilkan lebih dari 40 DJ international dan lokal dengan headliners yang tampil di festival ini antara lain Afrojack, Alesso, Oliver Heldens, Marlo, KSHMR dan yang lain.

Marcomm Discovery Mall Dayu Wulan Sari mengatakan perhelatan Ultra Beach Bali 2022 mendapat dukungan pemda yang ditandai dengan kehadiran Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta.

Selain itu hadir pula Kepala Satpol PP Badung I Gusti Agung Ketut Suryanegara, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Badung I Nyoman Rudiarta, dan Kepala Dinas PUPR Badung Ida Bagus Surya Suamba dan tokoh masyarakat lainnya.

Baca Juga: Liga 1: Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Siap Tampil Bela Persebaya Surabaya Lawan Arema FC

“Acara ini dinilai memberikan nuansa positif pada pariwisata dan ekonomi Kuta, khususnya Discovery Mall dan Kartika Plaza khususnya,” katanya, Sabtu, 1 Oktober 2022.

Acara ini, kata Dayu Wulan Sari, juga membuktikan kemampuan Discovery Mall Bali menjadi tuan rumah berbagai festival bergengsi bertaraf internasional.

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x