PPKM Dicabut, Pengelola The Nusa Dua Yakin Wisatawan Tetap Bijak Jaga Prokes

- 31 Desember 2022, 10:46 WIB
Apel kesiapan fasilitas dan keamanan The Nusa Dua Jumat 30 Desember 2022 menjelang perayaan Malam Tahun Baru di Bali.
Apel kesiapan fasilitas dan keamanan The Nusa Dua Jumat 30 Desember 2022 menjelang perayaan Malam Tahun Baru di Bali. /Shira Indobalinews

 

INDOBALINEWS - Menyusul secara resmi Presiden Jokowi mencabut Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), sejumlah destinasi wisata di Bali pun terlihat melonggarkan aturan protokol kesehatan.

Menanggapi pencabutan PPKM, manajemen The Nusa Dua menyambut baik pencabutan PPKM.

Menurut Direktur Operasi ITDC, Troy Reza Warokka dalam menyambut pergantian tahun di kawasan Nusa Dua, pihak pengelola kawasan akan tetap menyesuaikan terkait protokol kesehatan.

Baca Juga: Perayaan Tahun Baru di Bali, Cek Jalur Yang akan Ditutup dan Lokasi Parkir di Pantai Kuta

"Karena, memang selama ini hal itu telah menjadi kebiasaan," ujar Troy Reza usai acara apel kesiapan fasilitas dan keamanan di ITDC Jumat 30 Desember 2022.

Lebih lanjut dikatakannya, masyarakat juga wisatawan serta oara stakeholder sejauh ini sudah terbiasa menerapkan protokol kesehatan diri dan lingkungan.

Termasuk telah menjalani vaksinasi booster yang mampu meningkatkan kekebalan komunal.

Baca Juga: Rumor Transfer Pemain Liga 1: Rizky Ridho Batal, Persija Jakarta Dikabarkan Incar Bek Persebaya Surabaya Ini

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x