Partai Bulan Bintang Bali Targetkan Tiga Kursi Dewan Provinsi di Pemilu 2024

- 1 Agustus 2022, 11:18 WIB
Konsolidasi dan Rakorwil PBb di Kuta, Minggu 31 Juli 2022.
Konsolidasi dan Rakorwil PBb di Kuta, Minggu 31 Juli 2022. /Dok Rudy

 

INDOBALINEWS - Partai Bulan Bintang (PBB) Propinsi Bali bidik 3 wakil di kursi dewan Provinsi Bali pada Pemilu mendatang.

Sedangkan untuk di setiap kabupaten/kota, ditargetkan minimal 1 hingga 2 kursi. 

Target tersebut diungkapkan oleh Sekjen DPP PBB Ir Afriansyah Ferry Noor MSi dalam Konsolidasi dan Rakorwil di Kuta, Minggu 31 Juli 2022.

Baca Juga: Menyoal Keluhan Wisman Antri Urus Imigrasi Hingga 5 Jam di Bandara Ngurah Rai, Ini Kata Kakanwil Kemenkumham

“Kami tidak muluk-muluk. Di Bali saya minta ada 3 kursi di DPRD, dan di setiap kabupaten/kota itu minimal 1-2 kursi. Itu sudah cukup, sebab kami menyadari Bali merupakan daerah yang Islam-nya minoritas,” ucap friansyah Ferry Noor.

Sementara ini, Bali diakui menjadi salah satu perhatian. Karena Bali, merupakan satu dari 4 DPW yang sama sekali tidak mempunyai kursi di dewan. Tiga lainnya adalah di DKI Jakarta, Jawa Tengah, dan Gorontalo.

Baca Juga: Bocah Korban Penganiayaan di Bali Dibawakan Mainan dan Perlengkapan Sekolah oleh Kapolresta Denpasar

Namun dibawah kepemimpinan pengurus saat ini, pihaknya yakin PBB di Bali akan mempunyai tempat di hati masyarakat. Sehingga nantinya berhasil menempatkan perwakilan di DPRD Propinsi Bali ataupun kabupaten/kota.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x