Pemilu 2024 Masih Satu Tahun Lagi, Ini Persiapan Polda Bali

- 28 April 2023, 21:50 WIB
Pertemuan sinergitas jelang Pemilu 2024 oleh Polda Bali bersama stake holder terkait Jumat 28 April 2023.
Pertemuan sinergitas jelang Pemilu 2024 oleh Polda Bali bersama stake holder terkait Jumat 28 April 2023. /Dok Agung

INDOBALINEWS - Mendekati tahun politik pada Pemilu 2024 mendatang, Kepolisian Daerah (Polda) Bali melalui Direktorat Intelkam terus mengadakan pertemuan dengan stakholder terkait.

Salah satunya melakukan koordinasi dengan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Bali, untuk mewujudkan pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan aman, damai dan demokratis.

Dirintelkam Polda Bali yang diwakili Kasubdit I Ditintelkam Polda Bali AKBP I Wayan Sumara, S.Sos, M.Si dalam pertemuan mengatakan, tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) Kesbangpol dan Intelijen tidak jauh berbeda.

Baca Juga: Peringatan Hari Kartini HWDI Denpasar: Wujudkan Kartini Disabilitas Masa Kini Sehat dan Cantik

"Apalagi terkait dengan Pemilu 2024, Polda Bali dan Badan Kesbangpol sering melaksanakan rapat koordinasi maupun pertemuan sehingga sinergitas selalu terjalin," ucapnya di Warung Be Sanur, Renon, Denpasar, Jumat 28 April 2023.

Selaku membidangi Politik dan Pemerintahan lanjutnya, pihaknya berharap kepada pimpinan Badan Kesbangpol untuk tetap menjalin kerja sama dalam setiap pelaksanaan tugas. 

AKBP Wayan Sumara juga menegaskan bahwa kepolisian tidak berpolitik praktis, namun mengamankan kegiatan politik. 

Baca Juga: Wellington Carvalho Selesai, Bali United Buka Kuota Pemain Asing Baru

Ditambahkan, selaku fungsi intelijen, polisi tidak memata-matai partai politik maupun penyelenggara pemilu, melainkan hanya bertujuan untuk memperoleh informasi.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x