Reza Rahadian Perkenalkan Empat Perempuan Duta Festival Film Indonesia 2022

- 30 Maret 2022, 22:04 WIB
Reza Rahardian (tengah) dengan empat Duta FFI 2022 yaitu (kiri ke kanan) Marsha Timothy, Prilly Latuconsina, Shenina Cinnamon, dan Cut Mini.
Reza Rahardian (tengah) dengan empat Duta FFI 2022 yaitu (kiri ke kanan) Marsha Timothy, Prilly Latuconsina, Shenina Cinnamon, dan Cut Mini. /FFI 2022

INDOBALINEWS - Empat perempuan pelaku perfilman Indonesia diumumkan sebagai Duta Festival Film Indonesia 2022 bertepatan dengan peluncuran Piala Citra 2022.

Duta tersebut adalah Cut Mini (Pemenang Piala Citra kategori Pemeran Utama Perempuan Terbaik FFI 2016 dan kategori Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik FFI 2019) dan Marsha Timothy (Pemenang Piala Citra kategori Pemeran Utama Perempuan Terbaik FFI 2018).

Dua lainnya adalah Prilly Latuconsina (Pemenang Aktris Terfavorit Pilihan Penonton FFI 2021), dan Shenina Cinnamon (Nomine Pemeran Utama Perempuan Terbaik FFI 2021).

Baca Juga: KPK Tahan Mantan Gubernur Riau Annas Maamun, Tersangka Kasus Dugaan Suap Pengesahan RAPBD

Keempat duta tersebut akan bertugas sebagai wajah FFI hingga Malam Anugerah yang diadakan pada 22 November 2022.

Ketua Komite Festival Film Indonesia 2021-2023 Reza Rahardian mengatakan pemilihan keempat duta tersebut sesuai dengan tema FFI tahun ini Perempuan: Citra, Karya & Karsa.

“Malam penganugerahan FFI akan digelar pada 22 November 2022,” kata Reza saat peluncuran Piala Citra FFI 2022 yang berlangsung bertepatan dengan perayaan Hari Film Nasional, Rabu 30 Maret 2022. 

Kata dia penyelenggaraan FFI bukan sekadar melahirkan proses kompetisi, tapi juga sebagai peta untuk membaca dinamika perfilman Indonesia.

Baca Juga: Dua Tersangka Kasus Dugaan Kredit Fiktif BPR NTB Ditahan Kejari Lombok Timur

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita

Sumber: Antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x