Cek Keunikan Video Klip 'Like Summer' dari Ras Muhamad Bersama JLS Band

- 22 Mei 2023, 17:22 WIB
Penampilan Ras Muhamad dan JLS saat launching single terbaru 'Like Summer' di Kubu Kopi Renon Senin 22 Mei 2023.
Penampilan Ras Muhamad dan JLS saat launching single terbaru 'Like Summer' di Kubu Kopi Renon Senin 22 Mei 2023. /Shira Indobalinews

   

INDOBALINEWS - Kerinduan pecinta musik Reggae, Jamaica dan black music akan terobati dengan kehadiran single baru "Like Summer" milik Ras Muhamad yang video klipnya resmi dirilis lewat YouTube, Senin 22 Mei 2023.

Banyak keunikan dalam video klip Ras Muhamad yang menggandeng sebuah band reggae Jumat Libur Soundsystem (JLS) ini.

Video klip yang dibesut Erik EST ini menggunakan konsep vintage seakan-akan apa yang ditampilkan dalam video klip terjadi pada era akhir '80an- awal '90an.  tanpa gadget dan tanpa sosial media.  

Baca Juga: Rumah Kebangsaan Satyam Eva Jayate, Dibangun dari Batu Se Nusantara Disucikan 45 Tirta Pura Se Indonesia

"Ada beberapa elemen yang sangat unik di mana "Like Summer" menampilkan komunitas Roller Skate di Bali yang melakukan atraksi/trick dan juga motor paralayang dimana Ras Muhamad perform di atas udara setinggi 120 meter; sebuah visual yang bisa disebutkan sebagai "stunt-performance"," ujar Erik didampingi Ras Muhamad dan kru JLS dalam jumpa pers yang digelar di Kubu Kopi Renon Senin 22 Mei 2023.

Sementata itu Ras Muhamad mengatakan single Like Summer" ini adalah single-pemanasan untuk album terbarunya yang rencana rilis Oktober 2023.

Baca Juga: Hati Hati Tren Baru Modus Kecelakaan, Kawanan Begal Rampas Motor Korban

"Dalam album mendatang akan ada sekitar 12 lagu dengan banyak genre di dalamnya selain reggae. Dan single berikutnya yang akan rilis adalah "Sand Castles" pada Agustus 2023.  Karya-karya tersebut akan dirilis oleh label Indie, Black Coral Music," bebernya.

Selama ini Ras Muhamad dikenal sangat identik dengan musik Jamaica dan black / music. Ia menggandeng band Jumat Libur Soundsystem, sebuah band Reggae dan Jamaican music yang berbasis di Bali.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x