Usai Alami Kebakaran, TN Bromo Tengger Semeru Siap Buka Kembali pada Selasa, 19 September 2023

- 18 September 2023, 22:05 WIB
Foto udara kondisi lahan pasca kebakaran di kawasan Gunung Bromo, Probolinggo, Jawa Timur, Jumat (15/9/2023). Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru memastikan bahwa kebakaran yang terjadi sejak Rabu (6/9) di kawasan hutan dan lahan Gunung Bromo telah berhasil dipadamkan.
Foto udara kondisi lahan pasca kebakaran di kawasan Gunung Bromo, Probolinggo, Jawa Timur, Jumat (15/9/2023). Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru memastikan bahwa kebakaran yang terjadi sejak Rabu (6/9) di kawasan hutan dan lahan Gunung Bromo telah berhasil dipadamkan. / ANTARA FOTO/Muhammad Mada/Spt./

INDOBALINEWS - Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TN BTS) siap dibuka kembali untuk pengunjung usai mengalami kebakaran hebat yang melanda selama kurang lebih dua pekan tersebut.

Diketahui api yang melahap kawasan Bukit Teletubbies di Gunung Bromo telah padam sejak Sabtu, 16 September 2023. Hal itu membuat pengelola TN BTS siap membuka kembali kunjungan wisata.

Dilansir akun Instagram resmi bbtnbromotenggersemeru, Senin, 18 September 2023, pengelola mengeluarkan surat resmi untuk dibuka kembali kawasan wisat bagi pengunjung.

Baca Juga: Penerima Apresiasi Astra Satu Indonesia Award: Membantu Sesama tak Harus Menunggu Kaya

"Terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah berjuang keras selama ini dalam pemadaman api di kawasan TN BTS. Mohon maaf tidak bisa mimin sebutkan satu per satu, karena banyak bangeeettt…. Terharu dengan seluruh perjuangan kalian," tulis caption akun tersebut.

Dalam surat tersebut, ada beberapa poin yang harus diperhatikan para pengunjung. Salah satunya antata lain yaitu, pembelian tiket hanya bisa lewat online melalui website https://bookingbromo.bromotenggersemeru.org/.

">

Halaman:

Editor: Wildan Heri Kusuma

Sumber: Instagram BBTN Bromo Tengger Semeru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x