Polres Tabanan Sabet Juara 1 Lomba Dalmas Polda Bali

- 7 September 2020, 17:34 WIB
 Dalmas Polres Tabanan berhasil menyabet juara pertama Lomba Dalmas Tingkat Polda Bali. Piagam penghargaan diterima Senin 7 September 2020. Lomba ini digelar dalam rangka kesiapan Pengamanan Pemilukada serentak tahun 2020.
Dalmas Polres Tabanan berhasil menyabet juara pertama Lomba Dalmas Tingkat Polda Bali. Piagam penghargaan diterima Senin 7 September 2020. Lomba ini digelar dalam rangka kesiapan Pengamanan Pemilukada serentak tahun 2020. /shira ade/Dok Polres Tabanan

 

INDOBALINEWS - Dalmas Polres Tabanan berhasil menyabet juara pertama Lomba Dalmas Tingkat Polda Bali. Lomba ini digelar dalam rangka kesiapan pengamanan Pemilukada serentak tahun 2020, pada bulan Agustus yang dilaksanakan Dit Sabhara Polda Bali.

Baca Juga: Chef Pikul Tugas Berat Gaet Turis ke Bali

Polda Bali yang diwakili oleh AKBP I Made Sudana, S.H, M.H., menyerahkan piagam penghargaan yang diterima Kasat Sabhara Polres Tabanan AKP A A Rai Darmayasa S.H., mewakili Kapolres Tabanan AKBP Mariochristy PS Siregar, S.I.K., M.H., di lapangan apel Polres Tabanan, pada hari Senin tanggal 7 September 2020.

Baca Juga: Pilwali Denpasar Bali, Bapaslon Jalani Pemeriksaan Jasmani dan Bebas Narkoba

Pada bulan Agustus Dit Sabhara Polda Bali melaksanakan Lomba fungsi teknis tugas Sabhara antar tingkat Polda Bali, diikuti semua jajaran Polres se Bali.

Dari hasil penilaian yang dilaksanakan oleh tim penilai dari Polda Bali, Sat Sabhara Polres Tabanan memperoleh peringkat Pertama ( juara I ).

Baca Juga: Belajar Dari Kasus Reza, Narkoba Bisa Bikin Bingung, Kejam Hingga Bunuh Diri

Dalam kesempatan itu  AKBP Drs. I Made Sudana, M.H., berterima kasih atas dedikasi dan kesungguhan dalam pelaksanaan tugas disetiap kegiatan. “Hari ini Tim Supervisi Dit Sabhara Polda Bali melaksanakan kegiatan supervisi di semua jajaran Polres, sekaligus menyerahkan piagam penghargaan. Sat Sabhara Polres Tabanan yang keluar sebagai juara 1 dalam kegiatan lomba fungsi teknis Tugas Sabhara antar tingkat Polda Bali," ujar AKBP Made Sudana, seperti yang dikutip INDOBALINEWS.COM.

Baca Juga: Cek FAKTA : Perokok Lebih BeresikoTerjangkit Covid-19 Daripada Non-Perokok

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x