Bursa Transfer Pemain: Karim Benzema Digaji 200 Juta Euro per Tahun, Manchester United Berani Bayar Berapa?

- 17 Januari 2024, 06:00 WIB
Pemain Al Ittihad, Karim Benzema dikabarkan masuk radar Manchester United di bursa transfer pemain Januari 2024
Pemain Al Ittihad, Karim Benzema dikabarkan masuk radar Manchester United di bursa transfer pemain Januari 2024 /Instagram @ittihadclub.sa

Uang menjadi alasan utama Karim Benzema meninggalkan Eropa dan bergabung Al Ittihad.

Baca Juga: Pecat Jose Mourinho, AS Roma Tunjuk Daniele De Rossi sebagai Pelatih Baru

Bersama klub kaya Liga Arab Saudi itu menerima bayaran mencapai 200 Juta Euro per tahun. Jumlah itu sama dengan bayaran Cristiano Ronaldo bersama Al Nassr.

Tak hanya gaji besar per tahun, Benzema juga memiliki kontrak jangka panjang yang akan berlaku hingga tahun 2027.

Meski saat ini statusnya sedang dibekukan Al Ittihad, namun itu bukan berarti juara 9 kali Liga Arab Saudi itu ingin melepasnya.

Baca Juga: Pratama Arhan Resmi Gabung Suwon FC, Catat Rekor Pemain Indonesia Pertama Tembus Liga 1 Korea Selatan

Jika Manchester United ingin menebus atau mendatangkannya sebagai pinjaman, tentu saja Setan Merah harus merogoh kocek cukup dalam.

Itu belum terhitung soal besaran gaji yang akan dikeluarkan untuk membayar Benzema. Jika Benzema tak bersedia merasionalisasi besaran gajinya, maka sangat mustahil MU bisa mendatangkannya.

Tak hanya itu, Benzema akan dinanti sanksi pajak yang besar jika ngotot meninggalkan Al Ittihad sebelum kontraknya berakhir.

Baca Juga: Bursa Transfer Pemain: Inter Milan Capai Kesepakatan Lisan dengan Bintang Napoli Piotr Zielinski

Halaman:

Editor: Yulius Ndakadjawal

Sumber: Marca


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah