Menjadi Generasi Kreatif via Literasi Media Digital di SMAN 2 Kuta Selatan

- 13 Juli 2023, 21:43 WIB
Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Bali menjadi narasumber dalam Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMA Negeri 2 Kuta Selatan Badung.
Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Bali menjadi narasumber dalam Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMA Negeri 2 Kuta Selatan Badung. /Dok Astapa

 

INDOBALINEWS - Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Bali menjadi narasumber dalam Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMA Negeri 2 Kuta Selatan Badung.

KPID Bali melalui Ketua Agus Astapa membawakan tema “Literasi Media di era TV Digital di Bali”.

KPID Bali mengajak generasi muda untuk selalu cerdas dalam mengelola informasi siaran audio visual, melalui berbagai platform baik TV dan Radio konvensional (mainstream) maupun berbasis internet seperti medsos via gawai.

Baca Juga: Ngaku Dipalak di Bandara, Kemenkumham Bali Investigasi dan Minta Turis Australia Klarifikasi

Ketua KPID Bali saat mengisi Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah, MPLS di SMA Negeri 2 Kuta Selatan Badung Kamis 13 Juli 2023.
Ketua KPID Bali saat mengisi Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah, MPLS di SMA Negeri 2 Kuta Selatan Badung Kamis 13 Juli 2023. Dok Astapa

"Para siswa dan siswi, diharapkan menjadi agen literasi, sehingga bisa membedakan mana informasi hoak atau bohong dan mana informasi edukatif dan sehat. Kemajuan teknologi informasi," kata Agus Astapa Kamis 13 Juli 2023.

Ditambahkannya hendaknya juga memberi peluang bagi generasi muda untuk lebih kreatif, menjadi conten creator, dan selalu berkarya.

Bukan semata menjadi generasi downloader tetapi uploader, yang muaranya kelak bisa bermanfaat secara ekonomi. 

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x