Karangasem Digoyang Gempa Magnitudo 3.5 SR, BMKG Denpasar: Dipicu Aktivitas Sesar Lokal

Gie
- 8 Januari 2023, 18:26 WIB
Warga Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem, Bali diguncang gempabumi tektonik, Minggu 8 Januari 2023 pagi tadi
Warga Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem, Bali diguncang gempabumi tektonik, Minggu 8 Januari 2023 pagi tadi /Infografis BMKG III Denpasar

 

INDOBALINEWS - Wilayah Kabupaten Karangasem, Bali kembali diguncang gempabumi tektonik pada Minggu 8 Januari 2023 pagi tadi.

Gempa dengan magnitudo 3,5 Skala Richter (SR) itu menggoyang sejumlah wilayah di Karangasem pada pukul 08.40 WITA pagi.

Baca Juga: Gempa Susulan di Karangasem Masih Terjadi, Warga Kecamatan Kubu Bertahan di Luar Rumah

"Hasil analisa BMKG menunjukkan bahwa episenter gempabumi terletak pada koordinat 8,27° LS; 115,51° BT," sebut BMKG Wilayah III Denpasar lewat siaran resminya.

Sementara Kepala BMKG III Denpasar Cahyo Nugroho menimpali wilayah yang paling merasakan gempa tektonik itu adalah warga di Kecamatan Kubu, Karangasem.

Baca Juga: Gempa Magnitudo 4,8 Terjadi di Karang Asem Selasa 13 Desember 2022

"Tepatnya berlokasi di darat pada jarak 8 KM barat laut Karangasem, Bali pada kedalaman 11 KM," jelas Cahyo Nugroho.

Dari lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, kata dia, gempa tersebut merupakan jenis gempabumi dangkal akibat aktivitas sesar lokal.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x