Dorong Pembentukan GOW di Seluruh Kabupaten untuk Kota Optimalkan Kinerja BKOW

- 4 Februari 2023, 13:45 WIB
Kunjungan BKOW Bali disambut hangat oleh Ketua TP PKK Gianyar Jumat 3 Februari 2023.
Kunjungan BKOW Bali disambut hangat oleh Ketua TP PKK Gianyar Jumat 3 Februari 2023. /Dok Humas Pemprov Bali

Berikutnya, ia juga memberi penjelasan singkat tentang keberadaan BKOW sebagai wadah bagi berkumpulnya organisasi wanita yang ada di wilayah Provinsi Bali.

Baca Juga: UI Ranking 1 Perguruan Terbaik di Indonesia, Nomor 551 di Dunia

“Ini bukan organisasi struktural, tapi koordinasi dan kerjasama. Jadi sifatnya tak memaksa,” ucapnya. Kendati hanya sebagai wadah koordinasi dan kerjasama, menurutnya BKOW memegang peran strategis dalam mensinergikan program kerja berbagai organisasi wanita," ujarnya.

Selain itu, BKOW fokus pada misi peningkatan kualitas sumber daya manusia, khususnya kaum perempuan.

“Secara prinsip, kami merupakan partner pemerintah dalam mendukung berbagai program pembangunan, utamanya yang terkait dengan upaya memajukan kaum perempuan,” katanya.

Baca Juga: Indonesia Menuju Global Key Player Industri Hilirisasi Berbasis Komoditas

Mengingat strategisnya fungsi lembaga ini, ia mempertanyakan keberadaan GOW di Kabupaten Gianyar.

Ia sangat berharap, Gianyar dapat segera membentuk lembaga ini. Ia pun memberi gambaran bahwa mengikuti pola yang berlaku di pusat, istri dari Wakil Kepala Daerah ex officio menjabat sebagai Ketua Umum BKOW di tingkat Provinsi dan Ketua GOW di level Kabupaten/Kota.

Dalam kesempatan itu, Putri Cok Ace juga memberi apresiasi terhadap kinerja dan capaian yang ditunjukkan oleh Ketua TP PKK Gianyar beserta jajaran.

Baca Juga: Kuliner Soto Kadipiro Yogyakarta yang Melegenda Jadi Andalan Wisata Kuliner

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x