KPU Denpasar Luncurkan Maskot dan Lagu Jingle Pilwali Denpasar 2024

- 17 Juni 2024, 21:05 WIB
KPU Denpasar luncurkan maskot dan lagu jingle Pilkada Denpasar 2024 Minggu 16 Juni 2024.
KPU Denpasar luncurkan maskot dan lagu jingle Pilkada Denpasar 2024 Minggu 16 Juni 2024. /Dok Pemkot Denpasar


INDOBALINEWS - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Denpasar meluncurkan Maskot dan Jingle Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Denpasar yang dipusatkan di Lapangan Puputan I Gusti Ngurah Made Agung, Mingu 16 Juni 2024.

Dimana, I Caka menjadi Maskot dan Lagu Ayo Nyoblos yang dibawakan Nanoe Beroe menjasi Jingle Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Denpasar Tahun 2024.

Maskot Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Denpasar tahun 2024 yang bernama I Caka yang merupakan implementasi dari kemegahan patung Catur Muka, adapun arti I Caka adalah Iring Coblos Antuk Kayun Angga yang bermakna 'mari gunakan hak pilih coblos pemimpin dari hati nurani'.

Sedangkan jingle menggunakan Lagu Ayo Nyoblos yang dibawakan penyanyi bali yakni Nanoe Biroe.

Baca Juga: Idul Adha 2024: Ditintelkam Polda Bali Pantau Kebutuhan Daging dan Beri Bantuan Sembako kepada Pekerja TPH

Peluncuran tersebut dihadiri langsung Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa, Ketua Komisi III DPRD Kota Denpasar, Eko Supriadi, Forkopimda Kota Denpasar, perwakilan KPU Provinsi Bali, Ketua KPU Kota Denpasar, Dewa Ayu Sekar Anggraeni, Bawaslu, perwakilan partai politik serta undangan lainnya.

Wakil Walikota Denpasar, Kadek Agus Arya Wibawa dalam sambutannya mengatakan, pada tahun 2024 masyarakat Denpasar akan melaksanakan pesta demokrasinya guna memilih Walikota dan Wakil Walikota Denpasar. Namun demi kesusksesan dan kelancaran dari pilkada ini tidak lepas dari tanggung jawab kita semua dan diperlukan peran aktif dari seluruh elemen masyarakat.

"Kami berharap seluruh pihak dapat tahapan ini dengan penuh tanggung jawab dan integritas, sehingga pemilihan dapat berjalan lancar dan demokratis, dan yang terpenting mari gunakan hak pilih serta bersama mendukung Pilakada yang lancar dan damai," ujarnya.

Baca Juga: Judi Online Marak, Menkominfo: Generasi Muda Harus Ikut Andil Perangi Judol

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah