Rakernas V PDIP, Bahas 3 Persoalan Termasuk Strategi Pemenangan Pilkada 2024

- 24 Mei 2024, 18:30 WIB
Momen Megawati Soekarnoputri duduk diapit Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di pembukaan Rakernas V PDIP, Jumat, 24 Mei 2024 siang.
Momen Megawati Soekarnoputri duduk diapit Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di pembukaan Rakernas V PDIP, Jumat, 24 Mei 2024 siang. /Dok. PDIP/

INDOBALINEWS - PDIP menggelar Rakernas V 2024 yang mengangkat tema "Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang" dengan subtema "Kekuatan Kesatuan Rakyat, Jalan Kebenaran yang Berjaya" yang berlangsung Jumat24 hingga Minggu 25 Mei 024 di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta.

Rapat Kerja Nasional (Rakernas) V PDI Perjuangan (PDIP) akan membahas tiga persoalan pokok, yakni sikap politik, perumusan program kerakyatan, hingga pemenangan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

“Mengenai isi materi dan sebagainya, rakernas ini nanti akan membahas persoalan-persoalan terkait tiga persoalan pokok,” ucap Ketua Steering Committee Rakernas V PDIP Djarot Saiful Hidayat saat konferensi pers di arena Rakernas V PDIP, Jumat 24 Mei 2024.

Baca Juga: Delegasi WWF asal Korsel Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Hotel, Begini Kronologinya

Djarot menjelaskan, sikap politik yang akan dibahas dalam rakernas ini berkaitan dengan sikap secara internal maupun eksternal PDIP.

Adapun perihal perumusan program kerakyatan, kata dia, dilakukan karena mengingat sumber dan akar PDIP ialah rakyat.

“Bagaimana partai bisa merumuskan program-program kerakyatan untuk bisa mengangkat harkat dan derajat pada masyarakat, pada rakyat, utamanya tani, nelayan, buruh pemuda, dan perempuan,” ujarnya.

Lebih lanjut, Rakernas V PDIP juga menggodok strategi pemenangan Pilkada 2024 yang dibahas melalui tiga sub-kelompok.

Baca Juga: Teriakan 'Bebaskan Palestina', Ratusan Mahasiswa Walkout Saat Wisuda di Universitas Harvard

Halaman:

Editor: Shira Ade

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah