Bisnis Briket Arang Batok Kelapa Bernilai Miliaran! Simak Faktanya

- 27 Oktober 2023, 12:10 WIB
Batok kelapa bahan dasar membuat briket arang batok kelapa.
Batok kelapa bahan dasar membuat briket arang batok kelapa. /freepik

INDOBALINEWS – Bisnis arang briket batok kelapa, salah satu jenis bahan bakar alternatif, sedang dalam kondisi baik. Baru-baru ini, pengusaha asal Banten berhasil mengekspor arang briket batok kelapanya ke Saudi Arabia sebanyak 36 ton yang bernilai 552 juta rupiah.

Pelepasan produk arang briket tersebut juga dihadiri oleh Pj Gubernur Banten Al Muktabar. Momen tersebut menambahkan keberhasilan ekspor briket Provinsi Banten dengan capaian ekspor mencapai hampir 10 Miliar lebih dari 30 IKM (Industri Kecil Menengah) binaan.

Keberhasilan yang besar ini tidak hanya dapat memotivasi para pelaku usaha untuk terjun ke dunia bisnis briket. Dengan meningkatnya penggunaan briket juga dapat ikut berkontribusi terhadap keberlanjutan energi terbarukan dunia. Mengapa bisnis briket ini bisa naik, akan dijelaskan sebagai berikut:

Baca Juga: Selamat Ivan Gunawan, Putri Kecil Ayah dapat Award, Kometar Warganet Bikin Ngakak!

1. Meningkatnya Kesadaran Terhadap Bahan Bakar Alternatif

Permintaan briket batok kelapa semakin meningkat karena mulai meningkatnya kesadaran terhadap bahan bakar alternatif. Bahan bakar alternatif seperti briket batok kelapa merupakan sumber energi yang dapat diperbaharui dan tidak habis, seperti energi surya, angin, air, dan biomassa. Penggunaan energi terbarukan dapat mengurangi ketergantungan kita terhadap sumber energi fosil yang terbatas, membantu mengurangi emisi gas rumah kaca, serta menciptakan lapangan kerja dan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

2. Bantuan Pemerintah

Pemerintah Indonesia memberikan dukungan kepada pengusaha lokal untuk memproduksi briket batok kelapa dengan memberikan bantuan teknis dan pelatihan. Pemerintah melalui program peningkatan kesejahteraan masyarakat memberikan pelatihan terhadap produksi briket sehingga dapat memberikan hasil dengan kualitas yang terbaik. Selain itu, peran pemerintah juga penting untuk mempermudah rantai pasok bisnis ini.

Baca Juga: Transfer Pemain Liga 1: Berbenah, Barito Putera Incar Gelandang asal Argentina Cristian Hernandez

Halaman:

Editor: Shira Ade

Sumber: Dari Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x