Kisah Arya dan Hegnel Coffee di Desanya, Coba Bangkit Dari Keterpurukan Hadapi Pandemi di Bali

- 30 Desember 2020, 19:45 WIB
I Putu Arya Adi Hartawan dan I Kadek Martha Adi Atmika, asal Banjar Riang Tengah Desa Rianggede Kecamatan Penebel Kabupaten Tabanan yang mencoba bangkit dengan berbisnis minuman kopi sederhana setelah dirumahkan saat pandemi corona
I Putu Arya Adi Hartawan dan I Kadek Martha Adi Atmika, asal Banjar Riang Tengah Desa Rianggede Kecamatan Penebel Kabupaten Tabanan yang mencoba bangkit dengan berbisnis minuman kopi sederhana setelah dirumahkan saat pandemi corona /Dok Angga

INDOBALINEWS - Dampak Pandemi Covid-19, para pekerja di dunia pariwisata kini hanya meratapi nasibnya sendiri. Pasalnya, kebanyakan para pekerja pariwisata dirumahkan.

Sampai saat ini, dunia pariwisata masih belum membuka pintu masuk untuk wisatawan mancanegara. Sehingga, berdampak kunjungan wisata di tempat pariwisata menjadi sepi.

Baca Juga: Waspada Provokasi Jelang Pergantian Tahun Baru 2021, Imbau Polri

Hal ini membuat banyak para pekerja pariwisata menjadi kebingungan untuk bisa bertahan hidup selama pandemi.

Untuk bisa bertahan hidup, salah satu pekerja pariwisata yang dirumahkan karena situasi Covid-19 yakni I Putu Arya Adi Hartawan, 28 tahun dan I Kadek Martha Adi Atmika, 23 tahun asal Banjar Riang Tengah Desa Rianggede Kecamatan Penebel Kabupaten Tabanan mencoba membuka usaha sendiri.

Baca Juga: Jam Malam di Bali Mulai 30 Desember 2020-2 Januari 2021

Usaha yang didirikan adalah usaha menjual coffee jenis Coffee Robusta. Usaha tersebut bernama Hegnel Coffee yang berada di sekitaran persawahan di Banjar Riang Tengah Desa Rianggede Kecamatan Penebel Kabupaten Tabanan.

"Karena dampak pandemi terus karena sudah buntu dan tidak bisa bekerja di pariwisata, sehingga mencoba membuka usaha dengan modal pas pasan," kata Arya dengan bersemangat saat ditemui wartawan di Hegnel Coffee, Rabu 30 Desember 2020.

Baca Juga: Akhirnya Gisel Mengaku Sebagai Pemeran Video Mesum 19 Detik Yang Viral

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah