Berstatus Sebagai Tim Tamu, Timnas Indonesia Siap Berikan Performa Terbaik

- 16 November 2023, 18:45 WIB
Shin Tae-yong
Shin Tae-yong /PSSI

INDOBALINEWS - Timnas Indonesia akan menghadapi Irak dalam lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis, 16 November 2023. Pelatih timnas, Shin Tae-yong mengungkapkan timnya siap memberikan yang terbaik untuk memuluskan langkah skuad Garuda ke langkah selanjutnya.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikan keterangan jelang laga menghadapi Irak. Seperti yang dilansir laman resmi PSSI, Shin Tae-yong mengatakan bahwa persiapan tim sudah semakin baik, terlebih setelah empat hari menyesuaikan diri di Stadion Internasional Basra, Irak.

"Ini adalah laga tandang pertama kami. Kami menyadari Tim Irak lebih kuat dibandingkan kami, dan memiliki para pemain berbakat. Namun kami juga memiliki persiapan yang bagus sejauh ini, jadi kami akan berusaha memberikan penampilan terbaik kami di pertandingan besok," buka Shin Tae-yong dalam jumpa pers jelang laga, di Hotel Minawi Pasha, Basra, Rabu 15 November 2023.

Baca Juga: Laga Terakhir Timnas Indonesia di Piala Dunia U17, Kemenangan Harga Mati!

Bermain di hadapan pendukung Irak, tentunya akan menjadi persoalan tersendiri bagi timnas Indonesia. Namun, pelatih Shin Tae-yong mengatakan bahwa para pemainnya tidak akan gentar karena mental para pemain pun sudah dipersiapkan untuk pertandingan tersebut.

"Sebagaimana saya sebutkan sebelumnya, ini adalah laga tandang di kandang Irak. Hampir semua suporter sepak bola di Asia memiliki antusiasme tinggi terhadap olahraga ini. Saya tahu fans timnas Irak akan mendukung penuh tim mereka," jelasnya.

"Namun saya juga telah meminta para pemain kami untuk menikmati setiap momen pertandingan walau dukungan suporter tidak sebanyak yang diterima tuan rumah tapi kami akan mengusahakan yang terbaik untuk menciptakan peluang bagi. Selain itu para pemain kami juga lebih siap secara mental untuk laga ini," sambungnya.

Baca Juga: Link Live Streaming Nonton Gratis Irak vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Secara peringkat FIFA, Irak berada di peringkat ke-68, sementara Indonesia ada di urutan ke-145. Shin Tae-yong pun menegaskan bahwa itu adalah statistik di atas kertas dan kini, skuad Garuda sudah siap memberikan performa terbaiknya.

Halaman:

Editor: Wildan Heri Kusuma

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x