Catat Sejarah, Garuda Muda Terbang Lebih Tinggi, Cek Foto-Foto Momen Manis Perempat Final Piala Asia U-23 2024

- 26 April 2024, 06:13 WIB
Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum melawan Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat (26/4/2024) dini hari. ANTARA FOTO/HO-PSSI/mrh/wpa.
Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum melawan Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat (26/4/2024) dini hari. ANTARA FOTO/HO-PSSI/mrh/wpa. /HO-PSSI/ANTARA FOTO

INDOBALINEWS - Kesuksesan Timnas Indonesia Piala Asia U-23 2024 memastikan diri masuk ke babak semi final usal menumbangkan Korea Selatan dalam laga perempat final menjadi catatan sejarah baru bagi persepakbolaan di Tanah Air 

Kepastian tim Garuda Muda melangkah ke babak semifinal diraih usai menekuk tim unggulan, Korea Selatan lewat drama adu penalti 11-10. usai di babak normal dan penambahan waktu skor imbang, 2-2.

Menurut Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Garuda Muda layak dinobatkan sebagai pencetak sejarah baru sepakbola Indonesia karena mampu membawa nama harum bangsa dengan lolos ke semifinal Piala Asia U-23 untuk pertama kali.

Baca Juga: Viral Di Medsos WNA Jerman Merasa Diperlakukan Tidak Adil Oleh Hukum Indonesia. Ini Kronologinya

Kegembiraan Supporter Indonesia saat Rafael Struick mencetak gol di menit 15 Piala Asia U23 antara Indonesia vs Korea Selatan U23, Jumat, 26 April 2024.*
Kegembiraan Supporter Indonesia saat Rafael Struick mencetak gol di menit 15 Piala Asia U23 antara Indonesia vs Korea Selatan U23, Jumat, 26 April 2024.* tangkapan layar RCTI

"Generasi emas pesepakbola muda ini telah berjuang dengan semangat tinggi, mental baja, dan memberikan yang terbaik bagi Indonesia. Terima kasih," ujar Erick Thohir yang menjadi saksi langsung kemenangan tersebut Jumat 26 April 2024 seperti dilansir dari Antara.

Kemenangan dalam laga yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (24/4) waktu Qatar, atau Jumat (25/5) di Indonesia tak hanya menciptakan sejarah baru bagi Indonesia. Kesuksesan Merselino Ferdinan dan kawan-kawan mendekatkan Indonesia dengan mimpi baru untuk selangkah lagi lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Erick memuji kedisiplinan, mental, dan motivasi tinggi para pemain untuk mencetak sejarah sehingga mampu bermain tanpa beban. Hal itu menjadi kunci timnas menaklukkan Korea Selatan yang tak pernah kebobolan sepanjang gelaran turnamen ini berlangsung.

Baca Juga: Lirik Lengkap Lagu Always dari Daniel Caesar

Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia Komang Teguh Trisnanda (tengah) berebut bola dengan pesepak bola Timnas U-23 Korea Selatan Kim Dong-Jin (kanan) pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat (26/4/2024) dini hari. ANTARA FOTO/HO-PSSI/mrh
Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia Komang Teguh Trisnanda (tengah) berebut bola dengan pesepak bola Timnas U-23 Korea Selatan Kim Dong-Jin (kanan) pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat (26/4/2024) dini hari. ANTARA FOTO/HO-PSSI/mrh ANTARA FOTO

"Di olahraga, ada yang namanya momentum. Dan saya lihat, sejak penyisihan grup, lalu di perempat final, momentum itu milik kita," kata mantan Presiden Inter Milan tersebut.

"Kini Timnas bisa melangkah ke semifinal, sangat logis jika target berikutnya final. Yang pasti, kami di PSSI, seluruh pemain dan ofisial, terus mengharapkan doa dan dukungan dari seluruh rakyat dan pecinta sepakbola nasional. Saatnya meraih mimpi lebih tinggi," pungkas Erick:

Berikut foto-foto momen manis laga Indonesia vs Koreal Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024.

Pertandingan Korsel vs Timnas Indonesia U23 dalam Piala Asia U23 2024, Jumat 26 April 2024 dini hari WIB. Indonesia menang skor 13-12 (2-2).*/X/Timnas Indonesia
Pertandingan Korsel vs Timnas Indonesia U23 dalam Piala Asia U23 2024, Jumat 26 April 2024 dini hari WIB. Indonesia menang skor 13-12 (2-2).*/X/Timnas Indonesia

Lewat Drama Adu Penalti Kontra Korsel, Indonesia Amankan Tiket Semifinal Piala Asia U23 2024./Dok PSSI
Lewat Drama Adu Penalti Kontra Korsel, Indonesia Amankan Tiket Semifinal Piala Asia U23 2024./Dok PSSI

Pertandingan Korsel vs Timnas Indonesia U23 dalam Piala Asia U23 2024, Jumat 26 April 2024 dini hari WIB. Indonesia menang skor 13-12 (2-2).*/X/Timnas Indonesia
Pertandingan Korsel vs Timnas Indonesia U23 dalam Piala Asia U23 2024, Jumat 26 April 2024 dini hari WIB. Indonesia menang skor 13-12 (2-2).*/X/Timnas Indonesia

Indonesia U23 berhasil lolos ke semifinal Piala Asia U23 setelah mengalahkan Korsel U23 lewat adu penati.
Indonesia U23 berhasil lolos ke semifinal Piala Asia U23 setelah mengalahkan Korsel U23 lewat adu penati. X/@afcasiancup

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyemangati Timnas Indonesia usai menag lawan Korsel di perempat final Piala Asia U-23 2024 Jumat 26 April 2024.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyemangati Timnas Indonesia usai menag lawan Korsel di perempat final Piala Asia U-23 2024 Jumat 26 April 2024. IG @erickthohir

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong memeluk Ketua Umum PSSI Erick Thohir usai anak asuhannya menang atas Korsel dalam laga perempat final Piala Asia U-23 2024 Jumat 26 April 2024.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong memeluk Ketua Umum PSSI Erick Thohir usai anak asuhannya menang atas Korsel dalam laga perempat final Piala Asia U-23 2024 Jumat 26 April 2024. IG @erickthohir

***

 

Editor: Shira Ade

Sumber: PSSI Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah