Catat Sejarah, Selangkah Lagi Indonesia Lolos ke Final Piala Uber

- 4 Mei 2024, 11:11 WIB
Libas Thailand 3 - 0, Tim Uber Indonesia Hadapi Negara Kelahiran Shin Tae-yong di Semifinal Piala Uber 2024.
Libas Thailand 3 - 0, Tim Uber Indonesia Hadapi Negara Kelahiran Shin Tae-yong di Semifinal Piala Uber 2024. /Tangkapan layar Instagram/@pbdjarumofficial

INDOBALINEWS - Tim Uber Indonesia akhirnya berhasil masuk babak semi final Piala Uber 2024 yang akan digelar hari ini Sabtu 4 Mei 2024 usai mengakhiri penantian panjang selama 14 tahun.

Tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo memastikan kemenangan Tim Merah Putih atas Thailand 3-0 pada pertandingan yang digelar Jumat 3 Mei 2024.

Dalam babak semi final hari ini Tim putri Indonesia akan berhadapan dengan Timnas Korsel yang telah mengumumkan daftar pemainnya.

Menyusul susunan pemain Korsel yang akan berlaga nanti, Indonesia memiliki peluang untuk menembus babak final Piala Uber 2024.

Baca Juga: Piala Asia U-23 2004: Jepang Juara Bungkam Uzbekistan 1-0

Dikutip Antara dari daftar susunan pemain resmi, tunggal putri nomor satu Korea Selatan sekaligus dunia An Se Young, serta pelapis kedua Kim Ga Eun dipastikan absen dalam pertandingan mendatang. Masih belum ada alasan yang dikonfirmasi mengapa kedua tunggal putri tersebut tidak diturunkan.

Hal itu membuat Gregoria Mariska Tunjung akan menghadapi Sim Yu Jin pada pertandingan pertama. Di atas kertas, Gregoria unggul 3-1 dari empat pertemuan keduanya, pun secara peringkat dunia, wakil Indonesia berada jauh di atas Sim.

Dengan statistik yang meyakinkan serta performa Gregoria yang menunjukkan peningkatan signifikan dari satu pertandingan ke yang lainnya, Gregoria memiliki peluang yang baik untuk membuka keunggulan Indonesia atas Korea Selatan hari ini.

Baca Juga: Viral, Taruna STIP Asal Bali Tewas Diduga Dianiaya Senior, Polisi Amankan 10 Orang

Halaman:

Editor: Shira Ade

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah