Update Gempa Cianjur: 17 Korban Ditemukan Lagi, Jumlah Meninggal Capai 310 Orang

- 25 November 2022, 21:02 WIB
Jumpa pers update gempa Cianjur, Jumat 25 November 2022.
Jumpa pers update gempa Cianjur, Jumat 25 November 2022. /Dok Humas BNPB

 

INDOBALINEWS - berdasarkan data sementara yang dihimpun BNPB hingga Jumat 25 November 2022 jumlah korban meninggal dunia akibat Gempa Cianjur telah mencapai 310 orang.

Selain ada penambahan korban jiwa juga data kerusakan infrastruktur bertambah.

Tim gabungan kembali berhasil menemukan korban meninggal dunia, terdampak gempa Cianjur M5.6 yang menerjang Kabupaten Cianjur, Jawa Barat pada Senin 21 November 2022 lalu.

Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022 Qatar: Taklukan Wales, Iran Buka Peluang Lolos Babak Knock Out

"Jumlah korban meninggal 310 orang, yang masih belum ditemukan 24 orang. Kerusakan infrastruktur tidak begitu banyak berubah, tercatat penambahan di 363 sekolah, 144 tempat ibadah," kata Suharyanto saat memberikan keterangan pers di Kantor Bupati Cianjur, Jawa Barat, Jumat 25 November 2022.

Korban yang berhasil ditemukan hari ini berjumlah 17. Bersamaan dengan itu, tim DVI Polri, Basarnas dan Pusat Krisis Kemenkes berhasil mengidentifikasi 21 jenazah dari data puskes dan desa.

Baca Juga: Live Streaming Qatar vs Senegal di Piala Dunia 2022, Cek Link Nonton Gratis di Sini

Termasuk mendapatkan identitas dari korban jiwa yang sudah dikebumikan keluarga, sehingga total korban meninggal 310 jiwa. 

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x