Dewa United Resmi Perkenalkan Egy Maulana Vikri, Tak Halangi Jika Kembali Berkarir di Eropa

30 Januari 2023, 10:48 WIB
Dewa United Resmi Perkenalkan Egy Maulana Vikri, Tak Halangi Jika Kembali Berkarir di Eropa, Senin 30 Januari 2023 /Dewa United/

INDOBALINEWS - Spekukasi manuver transfer pemain Dewa United akhirnya menemui titik terang setelah memperkenalkan Egy Maulana Vikri.

Kabar Dewa United akan mendatangkan Egy Maulana Vikri sempat simpang siur. Beberapa pihak bahkan menyebutkan kabar tersebut hanya hoaks belaka.

Titik terang Dewa United mulai terlihat ketika foto nomor punggung Egy Maulana Vikri beredar disosmed. Seiring dengan pengumuman resmi klub, kini berbagai silang pendapat dimedia berakhir sudah.

 

Baca Juga: Rumor Transfer Pemain, Persikabo 1973 Disebut Nyalip Persija Jakarta, Segera Daratkan Alfin Tuasalamony

 

Informasi tersebut diumumkan manajemen melalui situs resmi klub

"Dewa United dengan senang hati memperkenalkan Egy Maulana Vikri sebagai rekrutan anyar di bursa transfer paruh musim ini. Egy Maulana Vikri sebelumnya bermain untuk klub Slovakia, FC Vion Zlate Moravce", tulis situs resmi klub, Senin 30 Januari 2023.

CEO Dewa United FC, Ardian Satya Negara mengatakan bila kedatangan Egy merupakan salah satu bentuk keseriusan Dewa United FC dalam membangun tim yang solid mulai dari putaran kedua musim ini.

 

Baca Juga: PSIS Semarang Resmi Gaet Vitinho, Mainkan Laga Debut Lawan Persib Bandung?

 

"Tentunya kami sangat senang dengan kehadiran Egy di skuad Dewa United FC. Semua tahu bagaimana kualitas Egy yang merupakan salah satu pemain terbaik di Indonesia," kata Ardian.

Kami intens berkomunikasi dengan Egy setelah kontraknya di klub Slovakia berakhir. Kami berbicara banyak hal tentang Dewa United FC dan Egy pun menyatakan kesiapannya bergabung dengan tim ini," sambungnya.

Lebih lanjut, Ardian juga menegaskan bergabungnya Egy di skuad Dewa United FC tidak akan mengakhiri mimpi pemain asal Medan tersebut kembali berkarier ke luar negeri.

 

Baca Juga: Barito Putera Datangkan Eksel Runtukahu, Striker Baru Eks Sulut United, Intip Statistiknya di Liga 2

 

"Kami pastikan saat performa Egy bersama Dewa United FC membuat klub luar negeri tertarik, kami tidak akan menghalangi. Bahkan kami akan membantu Egy untuk bisa melanjutkan mimpinya berkarier di luar Indonesia," ujar Ardian. ***

Editor: Yulius Ndakadjawal

Sumber: Dewa United FC

Tags

Terkini

Terpopuler