Kualifikasi Piala Dunia 2026: Brunei vs Indonesia, Witan Sulaeman Ingin Main All Out untuk Garuda

17 Oktober 2023, 08:03 WIB
Duo Persija Jakarta, Rizky Ridho dan Witan Sulaeman perkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 /Persija.id

INDOBALINEWS - Timnas Indonesia akan menghadapi Brunei Darussalam dalam leg kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Brunei vs Indonesia tersebut akan digelar di Stadion Nasional Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan, Selasa 17 Oktober 2023, pukul 19.15 WIB.

Baca Juga: Rumor Transfer Pemain Liga 1: Persija Jakarta Dikabarkan Daratkan Tiga Pemain Asing

 

Brunei vs Indonesia akan disiarkan secara langsung oleh RCTI dan dapat disaksikan secara live streaming melalui kanal Vision+.

Pada leg pertama 12 Oktober 2023, Timnas menang dengan skor 6-0. Dimas Drajad menjadi penyumbang gol terbanyak dengan tiga gol (7’, 72’, 90+2’), diikuti dengan dua gol Ramadhan Sananta (63’, 67’) dan satu dari bek milik Persija Jakarta, Rizky Ridho (12’).

Kini, Timnas terus memantapkan kondisi jelang melawan tim tuan rumah. Seperti yang diketahui, Skuad Garuda sudah tiba di Brunei Darussalam sejak Jumat 13 Oktober 2023.

Baca Juga: Transfer Pemain Liga 1: Yuran Fernandes Batal, Persebaya Surabaya Incar Bek Juara Liga Champions Asia

 

Walaupun pada leg pertama sudah menang dengan skor telak, gelandang andalan Timnas sekaligus pilar Persija Jakarta, Witan Sulaeman mengaku tidak ingin mengendurkan permainan demi meraih kemenangan.

“Memang pada laga terakhir, kami mampu mencetak enam gol ke gawang Brunei Darussalam. Tapi laga besok (17/10/2023) kami tidak mau mengubah gaya permainan.

Semuanya akan bermain total dan memberikan permainan yang terbaik. Tentu saja target kami semua adalah memberikan kemenangan untuk masyarakat Indonesia,” ucap Witan Sulaeman dilansir dari situs resmi Persija Jakarta, Selasa 17 Oktober 2023.

Baca Juga: Rumor Transfer Pemain Liga 1: PSM Makassar 'Buru' Top Skor Liga Vietnam Rafaelson Fernandes

 

Jika semua berjalan sesuai rencana, Indonesia akan melaju ke babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pada babak ini Timnas akan masuk ke dalam Grup F bersama Vietnam, Filipina, dan Irak yang sudah lolos terlebih dahulu. ***

Editor: Yulius Ndakadjawal

Sumber: Persija.id

Tags

Terkini

Terpopuler