Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini: Ada Duel Panas Persebaya Surabaya vs Arema

- 23 Februari 2022, 08:30 WIB
Logo BRI Liga 1 Indonesia musim 2021-2022
Logo BRI Liga 1 Indonesia musim 2021-2022 /Instagram @liga1match

Persebaya vs Arema
Laga paling seru dan patut menjadi perhatian adalah Derby Jatim Persebaya Surabaya vs Arema FC.

Namun baik Persebaya maupun Arema FC dipastikan tidak akan diperkuat oleh beberapa pemain kunci kedua timnya.

Arema FC tidak akan diperkuat striker terbaiknya musim ini, Carlos Fortes akibat akumulasi kartu kuning.


Absennya striker asal Portugal itu terjadi setelah kartu kuning kelima yang diterimanya lawan Madura United pada menit ke-78.

Baca Juga: BRI Liga 1 Indonesia: Persib Bandung Tundukkan PSM Makassar, Dua Gol Diukir David da Silva dan Zalnando


Tentu absennya Fortes bakal berpengaruh besar buat Arema FC, karena ia berstatus sebagai top scorer dalam timnya dengan catatan 16 gol.

Apalagi Fortes selalu hadir sebagai penentu hasil pertandingan untuk Arema FC sepanjang musim ini. 

Di kubu Persebaya, dua pemain dipastikan absen membela tim Bajul Ijo lawan Arema FC.

Marselino Ferdinan dan Arif Satria sama-sama absen membela tim Persebaya karena akumulasi kartu kuning.

Marselino sejauh ini jadi kunci serangan dengan catatan 4 gol dan 5 assits sepanjang musim ini, sedangkan Arif Satria merupakan pilihan utama di lini belakang tim Persebaya Surabaya. ***

Halaman:

Editor: Yulius Ndakadjawal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah