Klasemen Sementara BRI Liga 1 Usai Bali United Pesta Gol dan PSM Makassar Tundukkan Persebaya

- 11 September 2022, 09:19 WIB
Klasemen sementara BRI Liga 1, Minggu 11 September 2022
Klasemen sementara BRI Liga 1, Minggu 11 September 2022 /Instagram @liga1match/

INDOBALINEWS - Berikut akan disajikan klasemen sementara BRI Liga 1 pekan ke 9 berdasarkan hasil akhir laga yang digelar Sabtu 10 September 2022.

BRI Liga 1 menggelar 4 laga pada Sabtu 10 September 2022.

Bali United vs Dewa United menjadi laga pembuka pada akhir pekan ini. Tampil didepan suporternya, Bali United berhasil tampil all out dan menghancurkan Dewa United.

Baca Juga: BRI Liga 1: Bali United Ngamuk, Sarangkan Setengah Lusin Gol ke Gawang Dewa United

Bali United berhasil menutup pertandingan dengan mencetak 6 gol tanpa balas atas Dewa United. Spasojevic menjadi bintang dalam laga ini dengan menjadi aktor utama melalui hattrick-nya pada babak kedua pertandingan.

Laga selanjutnya mempertemukan PSS Sleman vs Persis Solo yang berkesudahan 2 - 1 untuk keunggulan PSS Sleman.

Laga ketiga ada pertandingan tim papan bawah antara Rans Nusantara vs Persik Kediri. Laga ini berakhir sama kuat dengan skor 1-1.

Baca Juga: Taman Ayun Barong Festival Lombakan Bapang Barong dan Makendang

Sebagai penutup ada duel klasik antara PSM Makassar vs Persebaya. Tampil didepan pendukungnya sendiri, PSM Makassar memberondong gawang Persebaya dengan tiga gol tanpa balas.

Bagi PSM Makassar, kemenangan ini memperpanjang rekor laga kandang. Dari 5 laga dimainkan di Gelora B.J. Habibie, PSM Makassar berhasil memenangkan 4 laga dan 1 laga lain berakhir imbang.

Sementara bagi Persebaya, kekalahan dari PSM Makassar menambah derita skuad Bajul Ijo yang pada laga sebelumnya ditaklukkan Bali United.

Baca Juga: Jalan Tol Gilimanuk -Mengwi Groundbreaking, Jarak Tempuh 2 Jam

Hasil akhir beberapa pertandingan ini berhasil mengubah posisi klasemen sementara BRI Liga 1.

Bali United berhasil merangsek ke posisi 2 klasemen sementara menempel Madura United yang menduduki posisi puncak. Sementara Dewa United melorot ke urutan 13 klasemen sementara BRI Liga 1.

PSM Makassar menempati posisi 3 klasemen sementara dengan menyisakan 1 laga lebih banyak. Jika berhasil mengamankan tiga poin dalam laga tunda, maka PSM Makassar akan mengkudeta posisi Madura United di puncak klasemen sementara BRI Liga 1.

Baca Juga: Demo Tolak Kenaikan Harga BBM di Bali, Kapolresta Denpasar Minta Maaf Timpali Keluhan Warga

Sementara Persebaya, usai kekalahan beruntun dalam dua laga, skuad Bajul Ijo kini melorot ke urutan 11 klasemen sementara BRI Liga 1.

Berikut klasemen sementara BRI Liga 1 pekan ke-9:

Madura United : 22 poin
Bali United : 21 poin
PSM Makassar : 20 poin
Borneo FC : 19 poin
Persija Jakarta : 17 poin
Persita : 16 poin
TR Persikabo : 13 poin
PSS Sleman : 12 poin
PSIS : 11 poin
Arema FC : 11 poin
Persebaya : 10 poin
Persib Bandung : 10 poin
Dewa United : 10 poin
Bhayangkara FC : 8 poin
Persis : 7 poin
Rans Nusantara FC : 6 poin
Barito Putera: 4 poin
Persik Kediri: 3 poin. ***

Editor: Yulius Ndakadjawal

Sumber: Liga 1 Match


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x