Kasus Positif Corona di Bali Capai 40.760 Hingga Senin 5 April 2021

- 5 April 2021, 20:32 WIB
Update penanggulangan Covid-19 di Bali Senin 05 April 2021
Update penanggulangan Covid-19 di Bali Senin 05 April 2021 /Dok Satgas Covid-19 Provinsi Bali

INDOBALINEWS - Update penanggulangan Covid-19 di Bali Senin 05 April 2021 mencatat akumulasi kasus positif terinfeksi virus corona atau covid-19 berjumlah 40.760 orang hingga hari ini selama pandemi.

Jumlah tersebut termasuk dengan pertambahan kasus terkonfirmasi positif corona hari ini sebanyak sebanyak 187 orang. Dari jumlah tersebut diketahui sebanyak 169 orang terpapar melalui transmisi lokal, tujuh belas merupakan pelaku perjalanan dalam negeri (PPDN) dan satu orang pelaku perjalanan luar negeri (PPLN).

Sementara itu di hari ini jumlah pasien sembuh bertambah sebanyak 171 orang sehingga terakumulasi selama pandemi sejumlah 37.984 orang (93,19 persen). Sedangkan pasien meninggal akibat virus corona di hari ini bertambah enam orang sehingga kumulatif selama pandemi menjadi  1.168 orang (2,87 persen).

Baca Juga: Mulai Besok PPKM Mikro Diperpanjang Lagi 6 Hingga 19 April 2021

Baca Juga: Korban Tewas Banjir Bandang Flores Capai 68 Orang, Polri Kerahkan Bantuan

Dalam keterangan tertulis Satgas Covid-19 Provinsi Bali diketahui kasus aktif per hari ini menjadi 1.608 orang (3,95 persen).

SE Nomor 07 Tahun 2021 Tentang Perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berbasis Desa/ Kelurahan Dalam Tatanan Kehidupan Era Baru di Provinsi Bali, Surat Edaran ini mulai berlaku pada hari Selasa (Anggara Pon, Warigadean), tanggal 23 Maret 2021 sampai dengan ada pemberitahuan lebih lanjut.

Pada hari ini Senin 5 April 2021, pemerintah lewat Instrukri Menteri Dalam Negeri memutuskan memperpanjang PPKM dari tanggl 6-19 April 2021.

Baca Juga: KKP Ingin Sejahterakan Nelayan, Siap Bangun Kampung hingga Berikan Asuransi

Halaman:

Editor: Shira Ade

Sumber: COVID-19


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x