Rakerwil Kemenag Bali: Upaya Betransformasi Menghadapi Tantangan Masa Depan Jelang Indonesia Emas 2045

- 19 Februari 2024, 19:55 WIB
Pembukaan Rakerwil Kemenag Provinsi Bali di B Hotel & Spa Senin 19 februari 2024.
Pembukaan Rakerwil Kemenag Provinsi Bali di B Hotel & Spa Senin 19 februari 2024. /Full Indobalinews

Tentunya ini bukanlah hanya slogan semata, namun tema ini merupakan merupakan komitmen nyata bagi Kementerian Agama khususnya Provinsi Bali untuk terus berinovasi dan bertransformasi demi mewujudkan cita-cita besar bangsa menuju Indonesia Emas pada tahun 2045 mendatang.

Baca Juga: Media Asing Merasa Heran Konser Ed Sheeran di Pindah ke JIS Demi Laga Timnas Indonesia vs Vietnam

Indonesia akan mengalami usia emas pada tahun 2045 dimana akan genap berusia 100 tahun atau  satu abad. Pada masa itu, Indonesia ditargetkan sudah menjadi negara maju dan telah sejajar dengan negara adidaya.

Momentum bersejarah tersebut memang masih sekitar seperempat abad lagi, namun untuk mewujudkannya butuh persiapan yang matang sejak dini, dengan SDM yang unggul, berkualitas, dan berkarakter.

Sementara itu Ketua Panitia Rakerwil Dr.Arjiman, M.Pd dalam sambutannya mengatakan Rakerwil ini bertujuan antara lain membahas secara mendalam strategi transformasi yang dapat memperkuat peran Kementerian Agama Provinsi Bali dalam pembangunan bidang agama.

Baca Juga: Liga 1: Bek Bali United Elias Dolah Puji Kualitas Asnawi Mangkualam, Doakan Sukses bersama Port FC

"Juga untuk menyusun peta jalan dan rencana aksi konkret untuk mencapai sasaran yang telah ditetapkan. Dan meningkatkan sinergi dan kolaborasi antara seluruh satuan kerja pada jajaran Kementerian Agama Provinsi Bali," ujarnya.

Kegiatan ini diikuti secara hybrid oleh seluruh ASN di lingkungan Kementerian Agama Provinsi Bali.

Untuk pertemuan offline/luring di hotel B diikuti oleh 90 orang peserta, dari unsur: pejabat eselon III pada Kanwil Kemenag Provinsi Bali dan Kemenag Kabupaten Kota, Madrasah, Kepala KUA serta pejabat struktural dan fungsional di lingkungan Kanwil Kemenag Provinsi Bali.

Baca Juga: Hero MLBB Cici: Build Top Global End Season 31

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x