Presiden Joko Widodo Resmikan Pabrik Biodiesel PT Jhonlin Agro Raya

- 21 Oktober 2021, 15:26 WIB
Presiden Joko Widodo Resmikan Pabrik Biodiesel di Kalimantan Selatan, Kamis, 21 Oktober 2021.
Presiden Joko Widodo Resmikan Pabrik Biodiesel di Kalimantan Selatan, Kamis, 21 Oktober 2021. /antara

"Dengan cara kalau pas ekspor harga baik, silakan ekspor. Kalau tidak, pakai sendiri. Kita punya alternatif dan opsi-opsi itu, memastikan stabilitas demand dan permintaan petani sawit dan memberi efek pada kesejahteraan masyarakat secara luas," tambah Presiden.

Alasan ketiga bagi Presiden untuk menghadiri peresmian adalah demi pengembangan biodiesel agar Indonesia dapat masuk kepada energi baru terbarukan yang akan meningkatkan kualitas lingkungan.

"Melalui kontribusi pengurangan emisi gas rumah kaca. Pilihan untuk memperkuat biodiesel sangat-sangat strategis ke depan," ungkap Presiden.

Biodiesel, menurut Presiden Jokowi, juga dapat meningkatkan ketahanan energi nasional.

Baca Juga: Seratusan Kader Partai Ummat Mengundurkan Diri

"Kemudian menekan besarnya defisit neraca perdagangan akibat impor solar. Artinya kalau kita sudah bisa memproduksi sendiri biodiesel di sini, dijadikan campuran menjadi solar, impor kita juga akan turun drastis," tambah Presiden.

Dengan cara seperti itu, pada 2020, Indonesia sudah menghemat devisa sebesar Rp38 triliun dari produksi biodiesel.

"Diperkirakan pada 2021 akan menghemat devisa Rp56 triliun dan yang paling penting menciptakan lapangan pekerjaan yang banyak. Ini yang ditunggu-tunggu masyarakat membangun smelter, membuka lapangan pekerjaan. Membangun pabrik biodiesel, membuka lapangan pekerjaan," kata Presiden.

Menurut Amran Sulaiman selaku Komisaris PT Jhonlin Agro Raya, total investasi yang dikeluarkan untuk pembangunan pabrik biodiesel itu adalah sebesar Rp2 triliun untuk pembangunan selama 2 tahun.

Baca Juga: Luhut Pandjaitan dan Menteri Kesehatan Terbang ke AS Lobi Produsen Obat Covid agar Investasi di RI

Halaman:

Editor: Riyanto

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah