Viral Kematian Mahasiswa di Bali, Genap Sepekan Masih Menjadi Misteri, Begini Kata Polisi

- 25 November 2023, 09:05 WIB
Penyidik Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Kota Denpasar melakukan olah TKP saat jenazah mahasiswa Elizabeth International, Aldi Nababab ditemukan Sabtu 18 November 2023.
Penyidik Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Kota Denpasar melakukan olah TKP saat jenazah mahasiswa Elizabeth International, Aldi Nababab ditemukan Sabtu 18 November 2023. /Dok Humas Polresta Polresta

Hingga kini penyidik sudah memeriksa enam saksi dan mendalami keterangan saksi-saksi. Saat ditanya terkait adanya dugaan pembunuhan dalam peristiwa kematian tersebut, Losa mengatakan masih menunggu hasil autopsi. Begitu pun dengan dugaan adanya tindakan bunuh diri.

"Sampai saat ini dari hasil pemeriksaan saksi masih kami dalami. Kami juga masih menunggu dari hasil autopsi Rumah Sakit Bhayangkara Medan," katanya diansir dari Antara.

 

Losa berjanji akan mengumumkan hasil autopsi jika tindakan penyelidikan terhadap kasus tersebut sudah sampai tahap kesimpulan. Empat anggota Polresta Denpasar telah dikirim ke Medan untuk mengambil keterangan dari pihak keluarga dan juga hasil autopsi.

Baca Juga: 3 WN Uzbekistan Dideportasi dari Bali gegara Overstay, Asyik dan Sibuk Trading Forex

Sebelumnya, pada Sabtu 18 November 2023 jasad korban ASN (23) ditemukan oleh pemilik kos bernama Nyoman Risup Artana (43) yang melihat kamar korban yang dipenuhi dengan lalat hijau. Saksi saat itu berusaha mengetuk pintu kamar kos korban, tetapi tidak ada respon. Saksi yang juga melihat ada darah keluar dari bawah pintu kamar kos langsung melapor ke Polsek Kuta Selatan.

Setelah petugas Kepolisian tiba di lokasi dan membuka kamar kos dengan bantuan tukang kunci karena terkunci dari dalam, korban ditemukan dalam keadaan terlilit tali di dalam kamar kosnya.

Setelah diketahui korban meninggal dalam keadaan seperti itu, keluarga meminta tidak dilakukan autopsi. Namun, belakangan surat pernyataan tidak melakukan autopsi dicabut kembali karena keluarga menilai ada yang janggal dalam kasus tersebut.

Baca Juga: Hari Pertama Gencatan Senjata di Gaza: Hamas Bebaskan 24 Sandera

Sebelumnya Penyidik Sat Reskrim Polresta Denpasar dan Polsek Kuta Selatan  telah melakukan penyelidikan terkait dengan adanya penemuan orang meninggal bertempat di Kamar Kos-kosan No 10 Gg.Kunci, tepatnya di Depan Ex Tragia Kel.Benoa Kec.Kuta Selatan Kab.Badung dan diketahui penemuan mayat tersebut pada Sabtu tanggal 18 November 2023 sekira pkl 08.30 wita.

Halaman:

Editor: Shira Ade

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah