Jean Pierre Adams Mantan Pesepakbola Prancis Meninggal Dunia Setelah 39 Tahun Koma

- 7 September 2021, 08:05 WIB
Jean Pierre Adam dikabarkan meninggal dunia.
Jean Pierre Adam dikabarkan meninggal dunia. /twitter.com/PSG_inside/

 

INDOBALINEWS - Jean Pierre Adams mantan pesepakbola Prancis meninggal dunia setelah mengalami koma selama 39 tahun.

Jean Pierre Adams (73) mengalami koma 17 Maret 1982 saat menjalani operasi lutut yang ditengarai terdapat kesalahan fatal dalam penanganannya.

Saat itu, para nakes di rumah sakit tempat Adams menjalani operasi sedang melakukan mogok kerja.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Pindah ke Manchester United, Khabib Nurmagomedov Sudah Tahu Sebelumnya

Hal itulah yang diduga memicu terjadinya kesalahan dalam penanganan anestesi.

Dilansir dari New York Post, Selasa 7 September 2021, Bernadette, istri Jean Pierre Adams mengatakan seorang anestesi wanita di rumah sakit tersebut menangani pasien hingga delapan orang sekaligus, sedangkan suaminya diawasi seorang trainee.

Belakangan terungkap di pengadilan bahwa trainee tersebut mengakui tidak menjalankan tugas dengan semestinya.

Selanjutnya Adams yang masih dalam kondisi masih koma dirawat istrinya di rumah selama hampir empat dekade.

Baca Juga: Imbauan Camat Terkait Larangan Melintasi Sirkuit Madalika Lombok Menuai Kritik

Klub Nimes tempat Jean Pierre Adams pernah bergabung pada 1970-1973 menyampaikan rasa duka cita mendalam.

Sebelum ditarik ke Nimes, Adams sempat berkiprah di klub Fontainebleau yang membawa klub ini meraih kemenangan dalam kejuaraan amatir.

Adams sempat mencetak 10 goal dari 98 pertandingan yang dia ikuti selama bergabung dengan klub Nimes. Sedangkan waktu gabung dengan klub Nice, dia mampu cetak 17 goal dari 150 pertandingan.

Baca Juga: Harvey Weinstein Terlalu Berani Tolak Tuduhan Angelina Jolie

Di samping itu Jean Pierre Adams yang punya darah keturunan Senegal ini juga sempat memperkuat tim nasional Prancis.

Klub Nimes dan Klub Nice, keduanya menyampaikan ucapan dukacita mendalam atas kepergian Jean Pierre Adams.

Rencananya akan dilakukan bentuk penghormatan untuk Adams saat pertandingan Nice melawan Monaco 19 September 2021 mendatang.***

Editor: M. Jagaddhita

Sumber: NY Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah