Jadwal World Superbike di Sirkuit Mandalika NTB Diundur Sepekan

- 26 September 2021, 13:50 WIB
Sirkuit Mandalika di Nusa Tenggara Barat (NTB).
Sirkuit Mandalika di Nusa Tenggara Barat (NTB). /ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi.

INDOBALINEWS - Jadwal World Superbike (WSBK) di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB) yang sedianya terlaksana tanggal 12-14 November, diundur sepekan menjadi tanggal 19-21 November 2021, karena ada persoalan teknis logistik.

Kendati terjadi pergeseran jadwal, seperti yang dirilis Federation Internationale de Motcyclisme (FIM) dan Dorna WorldSBK Organization, diganti dengan event Idemitsu Asia Talent Cup (IATC).

"Event IATC ini, tidak kalah seru. Untuk  penyelenggara perdana, akan dilaksanakan di Sirkuit MotoGP Mandalika," demikian FIM.

Baca Juga: Menteri Sandiaga Uno: Bali Siap Uji Coba Pembukaan Pariwisata bagi Wisatawan Mancanegara

Dorna Group sebagai penyelenggara IATC juga, dalam rilis yang diterima INDOBALINEWS, lebih memilih Sirkuit MotoGP Mandalika sebagai tempat dilaksanakannya IATC ini.

Pengunduran jadwal World Superbike 2021, bukan hanya karena persoalan teknis. Tetapi karena ada pertimbangan logistik dan juga pengiriman barang, tulisnya FIM.

Lagi pula, FIM menegaskan, pada jadwal yang sama, sedang berlangsung final MotoGP di Valencia.

"Indonesia dengan Sirkuit MotoGP Mandalikanya, telah dijadwalkan sebagai tempat final penutup musim kejuaraan dunia Superbike MOTUL FIM tahun ini," FIM memaparkan.

Baca Juga: BUMN PT Pembangunan Perumahan Kembangkan Desa Wisata di Destinasi Pariwisata Super Prioritas

Halaman:

Editor: Riyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x