Bali United: Kadek Arel Priyatna, Antara Sepak Bola dan Sekolah, Berikan Inspirasi Bagi Kaum Muda

- 19 Oktober 2022, 20:14 WIB
Pemain muda Bali United, Kadek Arel Priyatna
Pemain muda Bali United, Kadek Arel Priyatna /Bali United/

Baca Juga: Ini Kata Bos Persib Bandung Terkait Wacana Kongres Luar Biasa PSSI

Dengan kondisi tersebut, kemampuan adaptasi cuaca serta keadaan sekitar tentu menjadi sangat penting. Sebab, selain olah bola, faktor lingkungan juga berperan penting agar para pemain mampu menunjukkan performa terbaik di atas lapangan hijau.

"Untuk tantangan di masing-masing negara tentu kembali lagi ke diri sendiri mengenai kemampuan adaptasi cuaca. Karena bisa saja di Spanyol sedang musim dingin sedangkan di Turki berbeda lagi. Adaptasi cuaca berperan penting," ungkap Kadek Arel Priyatna, dilansir dari situs resmi Bali United, Rabu 19 Oktober 2022.

Baca Juga: Liga 1: Akhmad Hadian Lukita Tetap Jabat Dirut LIB Meski Berstatus Tersangka, Ini Penjelasan PSSI

Lebih lanjut, meskipun tengah menjalani agenda penting dalam kariernya sebagai pesepak bola, tetapi Kadek Arel Priyatna tidak melupakan tanggung jawabnya yang lain, yakni belajar.

Kadek Arel Priyatna yang masih duduk di bangku kelas tiga sekolah menengah atas ini masih menjalani dan menyelesaikan tanggung jawabnya sebagai pelajar. Walaupun sedang fokus berlatih dengan Timnas Indonesia U-20, ia tetap belajar dan mengerjakan seluruh tugas-tugasnya.

Baca Juga: Erick Thohir Dorong Digitalisasi dan Kolaborasi Anak Muda Denpasar

Berkat adanya dispensasi dari sekolahnya, pemain kelahiran tahun 2005 itu tetap dapat mengejar mimpi di dunia sepak bola sambil tetap menjalankan perannya sebagai siswa.

"Ada dispensasi dari sekolah. Kalau mengenai nilai itu tidak ada masalah dan saya juga masih mengerjakan tugas-tugas dari sekolah," tutup Kadek Arel Priyatna

Kadek Arel Priyatna bersama Timnas Indonesia U-20 akan berada di Turki hingga 5 November mendatang sebelum kemudian melanjutkan program latihan ke Spanyol. ***

Halaman:

Editor: Yulius Ndakadjawal

Sumber: Bali United


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah