34 Warga Terjaring Operasi Disiplin Prokes di Kintamani Bali

- 22 Desember 2020, 22:26 WIB
Kodim 1626/Bangli menggelar operasi penerapan dan pendisiplinan protokol di lokasi destiansi wisata Kintamani Bali, Selasa 22 Desember 2020
Kodim 1626/Bangli menggelar operasi penerapan dan pendisiplinan protokol di lokasi destiansi wisata Kintamani Bali, Selasa 22 Desember 2020 /Dok Kodim Bangli

Baca Juga: Wisatawan Tewas Terpeleset di Tebing Klingking Beach Nusa Penida Bali

Di lapangan rangkaian kegiatan diawali dengan apel kesiapan gabungan yang dipimpin oleh Kabag Operasi Polres Bangli Kompol I Wayan Sunarta dan dilanjutkan pembagian tugas untuk masing-masing instansi yang dibagi menjadi dua tim yaitu tim pengamanan kunjungan wisata dan tim penegakan yustisi.

Dalam operasi yang berlangsung selama dua setengah jam tersebut secara total didapatkan 34 orang warga yang melanggar penerapan protokol kesehatan.

Baca Juga: Kisah Teroris Bom Marriott, Dari Jualan Bebek dan Telurnya Hingga Penampakan Bungker Berair

32 orang warga tidak menggunakan masker sehingga bagi mereka sebanyak 25 orang diberikan tindakan push up dan 9 orang melaksanakan sanksi sosial. Sementara 2 orang salah menggunakan masker, sehingga harus disampaikan penggunaan yang benar.

Baca Juga: 'Gubernur Bali Tak Pernah Nyatakan Larang Pesta Miras kecuali Arak Bali Saat Nataru'

"Pelaksanaan penerapan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan COVID-19 akan terus dilaksanakan terlebih pada saat pelaksanaan libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 cukup panjang dimana kunjungan wisatawan lokal maupun domistik pasti meningkat dan kita tidak menginginkan adanya kluster baru penyebaran COVID-19 dari kegiatan wisata maupun yang lainnya", jelas Dandim.

Baca Juga: Setelah 7 Hari Pencarian Penyelam Yang Hilang Saat Teliti Gerak Hiu di Karangasem Bali Dihentikan

Dirinya juga menegaskan bahwa dalam libur panjang ini pihaknya bersinergi dengan instansi terkait seperti Polri, Satpol PP, Dishub , Dinas Parawisata dan Kesehatan serta Satgas Covid-19 Pemkab Bangli untuk sama-sama meningkatkan pengawasan terhadap kunjungan wisatawan ke Bangli.

Khususnya Kintamani yang menjadi tujuan dari wisatawan yang saat ini di dominasi oleh wisatawan domestik.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah