Jelang G20: Erick Thohir Tinjau Kesiapan Jasa Marga

- 29 Desember 2021, 12:00 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir meninjau Jalan Tol Bali Mandara, Selasa 28 Desember 2021.
Menteri BUMN Erick Thohir meninjau Jalan Tol Bali Mandara, Selasa 28 Desember 2021. /Dok Adi

 

INDOBALINEWS - Setelah ditinjau oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo bersama sejumlah menteri pada awal Desember 2021 lalu, Jalan Tol Bali Mandara yang dikelola oleh anak usaha PT Jasa Marga (Persero) Tbk, PT Jasamarga Bali Tol (JBT), mendapat peninjauan dari Menteri BUMN Erick Thohir pada Selasa 28 Desember 2021.

Peninjauan ini untuk memastikan kesiapannya dalam mendukung penyelenggaraan Presidensi G20 Indonesia Tahun 2022 mendatang.

Erick Thohir bersama jajarannya memonitor progress pekerjaan penataan lansekap dan beautifikasi Jalan Tol Bali Mandara.

Baca Juga: Eighternal 8th Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort Anniversary

Hal ini mengingat, Jalan Tol Bali Mandara sendiri memiliki peranan penting dalam menghubungkan segitiga emas antara Ngurah Rai, Benoa, dan Nusa Dua dengan waktu dan jarak tempuh yang lebih efektif dan efisien.

Turut mendampingi tinjauan tersebut, Direktur Utama Jasa Marga Subakti Syukur, Direktur Bisnis Jasa Marga Reza Febriano serta Direktur Utama PT JBT I Ketut Adiputra Karang.

Baca Juga: PBB Siap Menjadi Aspirator Sekaligus Fasilitator Pelaku Pariwisata Bali

Menteri BUMN Erick Tohir dalam kunjungannya meminta agar Jasa Marga dan PT JBT memastikan kembali untuk pemilihan tanaman yang akan digunakan dalam program penghijauan di Jalan Tol Bali Mandara dapat hidup sesuai dengan kondisi lingkungan di jalan tol itu sendiri.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x