ST Satma Cita Banjar Kelandis Gelar Lomba Ogoh-Ogoh Mini dan Sketsa

- 3 April 2022, 18:15 WIB
Sekda Kota Denpasar, IB Alit Wiradana saat membuka secara resmi Lomba Ogoh-Ogoh Mini dan Sketsa ST. Satma Cita, Banjar Kelandis, Denpasar, yang ditandai dengan pemukulan Gong pada Minggu 3 April 2022.
Sekda Kota Denpasar, IB Alit Wiradana saat membuka secara resmi Lomba Ogoh-Ogoh Mini dan Sketsa ST. Satma Cita, Banjar Kelandis, Denpasar, yang ditandai dengan pemukulan Gong pada Minggu 3 April 2022. /Dok Humas Pemkot Denpasar Bali

Baca Juga: Imbas Insiden Main Tampar di Panggung Oscar, Netflix Tunda Produksi Film yang Dibintangi Will Smith

“Kita  harus berinovasi, terus berkreatifitas, inovasi dan kreatifitas anak muda ini harus tetap tumbuh meski di masa pandemi, namun yang produktif dengan tetap disiplin pada protokol kesehatan,” ujar Alit Wiradana Minggu 3 April 2022.

Lebih lanjut dikatakan, melalui lomba ini diharapkan kreatifitas sekaa teruna dalam bidang karya atau sketsa ogoh-ogoh dapat tertampung dan dapat dinikmati oleh pecinta Ogoh-ogoh.

Baca Juga: Update Covid 19, Seluruh Bali Berada pada Zona Kuning atau Risiko Rendah

Terlebih hasil karya dari insan muda Denpasar dan juga seluruh Bali ini sangat menginspirasi dan telah menggunakan unsur-unsur teknologi.

Sementara itu Ketua ST. Satma Cita, Banjar Kelandis, Wayan JJ Dwika Satriani Suryananda didampingi Ketua Panitia, Kadek Dwi Cahyana mengatakan, ogoh-ogoh menjadi prosesi unik di Kota Denpasar dengan kreativitas sekaa teruna yang ada.

Baca Juga: Siapkan Diri Kalian, Perbasi Keliling Indonesia Jaring Anak Muda Berbakat Masuk Timnas Bola Basket

Sehingga pada situasi pandemi saat ini ST. Satma Cita, Banjar Kelandis menggelar lomba Ogoh-ogoh mini dan sketsa ogoh-ogoh ini sebagai wadah kreatifitas para kreator ogoh-ogoh.

Kegiatan ini juga diharapkan mampu membangkitkan semangat berkompetisi menghadirkan berbagai inovasi di bidang karya seni ogoh-ogoh.

“Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi media pengembangan kreativitas dan wawasan, serta meningkatkan rasa persatuan pemuda dan melestarikan adat, seni dan budaya Bali, sekaligus menjadi stimulan bagi penyelenggara kegiatan serupa di kemudian hari,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x