Satrio Arismunandar: Budaya Malu dan Kebersalahan Perlu Diberdayakan untuk Melawan Korupsi

- 6 Januari 2022, 20:32 WIB
Satrio Arismunandar, Sekretaris Jenderal Perkumpulan Penulis Indonesia Satupena.
Satrio Arismunandar, Sekretaris Jenderal Perkumpulan Penulis Indonesia Satupena. /Satupena.

INDOBALINEWS – Budaya malu (shame culture) dan  kebersalahan (guilt culture) perlu diberdayakan sebagai strategi budaya untuk melawan, karena dua unsur itu bersifat universal  ada di seluruh dunia.

Hal itu dinyatakan Satrio Arismunandar, Sekretaris Jenderal Perkumpulan Penulis Indonesia, Satupena dalam website seminar Obrolan Hati Pena #20 di Jakarta, Kamis 6 Januari 2022 malam membedah buku Perilaku Korupsi Elite Politik di Indonesia karyanya sendiri.

Satrio menggarisbawahi pernyataan tokoh proklamator, Bung Hatta, bahwa korupsi di Indonesia sudah membudaya. Dengen begitu, cara melawannya tak cukup dengan sekadar perangkat hukum, seperti ancaman hukuman mati. Tetapi juga harus menggunakan strategi budaya.

Baca Juga: Denny JA: Di Negara yang Menganggap Agama Sebagai yang Penting, Korupsi di Pemerintahannya Justru Buruk

Dalam diskusi yang dipandu Elza Peldi Taher dan Amelia Fitriani itu, Satrio memberi beberapa contoh tentang korupsi yang sudah membudaya. Misalnya, masyarakat sendiri tidak memberlakukan sanksi sosial kepada koruptor.

“Misalnya, kalau ada acara kawinan, pelaku korupsi tetap diundang sebagai tamu. Mempelai tidak malu, bahkan dengan bangga berfoto bersama pelaku korupsi jika ia adalah tokoh ternama atau pejabat,” ujar Satrio.

“Maka, secara tak langsung masyarakat itu sebetulnya turut mendukung perilaku korupsi. Walaupun secara formal dan secara hukum, korupsi tetap dianggap sebagai kejahatan luar biasa,” tambah Satrio.

Buku tentang perilaku korupsi ini dibuat berdasarkan hasil penelitian dan disertasi Satrio di S3 Filsafat Universitas Indonesia pada 2014.

Baca Juga: Rekrut CEO Bukalapak, Menko Luhut Ajak Lainnya Mengabdi untuk Negara

Halaman:

Editor: Riyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x