Viral Video Konser Musik di Subang, Pemda Tutup Lokasi Wisata

- 1 Februari 2022, 16:15 WIB
Konser musik disalah satu tempat wisata di Subang
Konser musik disalah satu tempat wisata di Subang /

INDOBALINEWS – Jagat maya kembali diramaikan dengan video konser musik Nabila Maharani dan Tri Suaka di salah satu tempat wisata di Subang. Tak pelak, konser musik yang diduga melanggar prokes ini mengundang beragam komentar miring dari netizen.

Video ini pertama kali diunggah akun Instagram @infojawabarat. Dalam keterangannya menyebutkan konser musik yang dipadati penonton tersebut digelar di Taman Anggur Kukulu, Subang pada Minggu (30/1/2022) lalu. Konser tersebut menghadirkan penyanyi Nabila Maharani dan Tri Suaka.

Konser yang dihadiri ribuan orang itu berbuntut panjang. Pasca video ini viral disosia media, pemerintah kabupaten Subang memberikan sanksi tegas pada penyelenggara akibat ulah menggelar konser yang menyebabkan kerumunan orang di tengah naiknya kasus COVID-19.

Pada Senin (31/1/2022) kemarin, Pemerintah Kabupaten Subang mengeluarkan surat yang ditandatangani oleh Bupati Subang Ruhimat. Surat itu berisi pemberian sanksi bagi Taman Wisata Taman Anggur berupa penutupan sementara selama tiga hari, yakni pada 1-3 Februari 2022.

 

"Adapun tujuan pemberian sanksi tersebut diharapkan menjadi bahan evaluasi agar kedepannya tidak terjadi lagi kegiatan yang bisa menimbulkan atau mengundang kerumunan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Subang," demikian isi surat itu.

Editor: Yulius Ndakadjawal

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x