Hasil BRI Liga 1: Persib Bandung Beri Tekanan pada PSM Makassar Usai Kalahkan Arema FC

23 Februari 2023, 17:01 WIB
Pemain Persib Bandung, Mark Klok /Instagram @markklok/

INDOBALINEWS - Persib Bandung menjamu Arema FC pada pekan ke 26 BRI Liga 1. Laga digelar di Stadion Pakansari Cibinong, Kabupaten Bogor, pada hari Kamis, 23 Februari 2023, pukul 15.00 WIB. Laga PERSIB melawan Arema FC ini digelar tanpa penonton karena pertimbangan faktor keamanan.

 

 

Persib Bandung gagal mencetak gol pada babak pertama meski unggul penguasaan bola atas Arema FC.

Persib Bandung mendapatkan peluang pertamanya melalui aksi Ciro Alves yang memanfaatkan bola salah antisipasi yang dilakukan oleh bek Arema FC.

 

Baca Juga: Redam Kecepatan Pemain PSM Makassar, Pelatih Persebaya Surabaya Siapkan Langkah Ini

 

Ciro Alves yang merangsek kedalam kotak pinalti dari sisi kanan pertahanan Singo Edan, langsung melepaskan sepakan ke arah gawang yang masih mampu ditangkap baik oleh kiper Teguh Amiruddin.

Menit ke-4, aksi Ciro Alves kembali merepotkan lini pertahanan Arema, bahkan dirinya harus dijatuhkan pemain lawan saat kembali mencoba masuk ke dalam kotak pinalti

Persib Bandung nyaris memperoleh keunggulan pada menit ke 17 setelah David da Silva berhasil menyontek bola di depan gawang Arema FC, hasil umpan Ciro Alves.

 

Baca Juga: Persebaya Surabaya Dapat Angin Segar Jelang Hadapi PSM Makassar, Paulo Victor Fit 100 Persen

 

Setelah itu praktis tidak ada peluang berbahaya. Babak pertama berakhir dengan skor 0-0.

Memasuki babak kedua, Persib Bandung tidak menurunkan intensitas permainan. Sejumlah pergantian dilakukan untuk mengejar gol.

Beckham Putra, Ricky Kambuaya dan Henhen ditarik keluar digantikan Ezra Walian, Abdul Aziz dan Erwin Ramdani.

Hasilnya efektif. Mark Klok berhasil membawa Persib Bandung unggul atas Arema FC setelah mencetak gol pada menit ke 67.

 

Baca Juga: Viral Anak Pejabat Pajak Terlibat Kasus Penganiayaan, Sri Mulyani Kecam Tingkahnya yang Hobi Pamer Harta

 

Skor ini bertahan hingga akhir pertandingan. Persib Bandung menang 1-0 atas Arema FC.

Atas hasil ini Persib Bandung kini merangsek ke posisi 2 klasemen sementara BRI Liga 1, mengumpulkan 52 poin dari 25 pertandingan.

Persib Bandung kini hanya berjarak 1 poin dari PSM Makassar yang saat ini menjadi pemuncak klasemem sementara BRI Liga 1.

Sementara bagi Arema FC, kekalahan ini membuat mereka tertahan di posisi 11 klasemen mengumpulkan 32 poin dari 24 pertandingan.

 

Baca Juga: Pelatih PSM Makassar Tak Mau Terkecoh Hasil Buruk Persebaya Surabaya, Sebut Bali United Beruntung Bisa Menang

 

Susunan pemain Persib Bandung vs Arema FC:

Persib Bandung; Teja Paku Alam (PG), Rachmat Irianto (C), Daisuke Sato, Nick Kuipers, Henhen Herdiana, Rezaldi Hehanussa, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Beckham Putra, David da Silva, Ciro Alves

Cadangan; Made Wirawan, Victor Igbonefo, Achmad Jufrianto, Erwin Ramdani, Reky Rahayu, Abdul Aziz, Febri Hariyadi, Arsan Makarin, Frets Butuan, Ezra Walian

Pelatih: Luis Milla

Arema FC; Teguh Amiruddin (PG), Johan Farizi (C), Sergio Silva, Rizky Dwi, Joko Susilo, Dendy Santoso, Evan Dimas, Yenshi Yamaguchi, Jayus Hariono, Dedik Setiawan, Abel Camara

Cadangan; Rendika Rama, Ikhfanul Alam, Iman Budi, Bagas Adi, Gian Zola, Adilson Maringa (PG), Hamzah Titofani, Kevin Nur, Muhammad Rafli, Achmad Figo

Pelatih: Putu Gede. ***

Editor: Yulius Ndakadjawal

Sumber: livescore

Tags

Terkini

Terpopuler