Ayo Tonton WSBK 2023 di Mandalika Lombok, Catat Tanggalnya

- 13 Januari 2023, 10:59 WIB
/

Turut hadir mendampingi Menparekraf Sandiaga dalam kesempatan tersebut, Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Event) Kemenparekraf/Baparekraf, Rizki Handayani; serta Direktur Event Nasional dan Internasional Kemenparekraf/Baparekraf, Dessy Ruhati.

Baca Juga: Instagram Dikabarkan Akan Lakukan Pembaruan Hapus Fitur Shoping Mulai Februari 2023

Menparekraf Sandiaga dalam kesempatan itu juga mengajak PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), BUMN Pengelola Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika atau The Mandalika untuk meningkatkan investasi di segi infrastruktur dan akomodasi. 

"Dengan event yang terus bergulir apalagi tadi cerita mengenai formula 2 dan ada beberapa kegiatan lomba balap mobil, ini juga akan meningkat kebutuhan jumlah hotel di sana selain jumlah homestay di sana yang sudah lebih dari 1.000 unit yang dibangun pemerintah dan mitra," kata Sandiaga. 

 Baca Juga: Ferry Irawan Tersangka Dugaan KDRT terhadap Venna Melinda, Polda Jatim Surati untuk Datang Senin Depan

"Targetnya 4,4 juta lapangan kerja baru tercipta di 2024. Mudah-mudahan WSBK membawa kebangkitan ekonomi dan lapangan kerja serta kesejahteraan masyarakat Indonesia," kata Menparekraf Sandiaga. 

Direktur Operasi ITDC Troy Reza Warokka mengatakan balapan WSBK 2022 yang sukses digelar di Sirkuit Mandalika November lalu telah membuktikan bahwa Indonesia mampu menjadi tuan rumah event internasional. 

 Baca Juga: Upaya Penyelundupan Berlian Ratusan Butir Digagalkan Bea Cukai Bandara Ngurah Rai Bali

Jumlah penonton yang menyentuh lebih dari 50.000 orang pada WSBK 2022 menunjukkan antusiasme publik pada gelaran dunia ini serta kepercayaan terhadap keamanan, kenyamanan, serta sarana dan prasarana di sekitar Pertamina Mandalika International Circuit.

"Karenanya ITDC dan MGPA siap untuk kembali menyelenggarakan WSBK ketiga kalinya 3-5 Maret 2023 dan siap menunjukkan kemampuan Indonesia sebagai tuan rumah event kelas dunia WSBK, kali ini dalam membuka musim baru,” kata Troy.***

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah