Liga 1: Pengorbanan Bernardo Tavares Lelang Barang Pribadi Tak Sia Sia, PSM Makassar Bungkam Barito Putera

- 15 September 2023, 18:11 WIB
PSM Makassar berhasil kalahkan Barito Putera dengan skor 2-0 pada laga pekan ke 12 BRI Liga 1
PSM Makassar berhasil kalahkan Barito Putera dengan skor 2-0 pada laga pekan ke 12 BRI Liga 1 /Instagram @psmmakassar

INDOBALINEWS - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, sempat bikin heboh jagat maya Indonesia setelah aksinya menjual barang pribadi usai sesi konferensi pers jelang laga melawan Barito Putera pada Kamis 14 September 2023.

Dalam pengakuan pelatih asal Portugal ini, ia memilih menjual barang pribadi demi membiayai keuangan staf yang belum menerima gaji. Adapun barang pribadi yang dilelang Tavares adalah kostum yang digunakan saat membawa PSM Makassar menjuarai BRI Liga 1 2022-2023 beserta Piala Pelatih Terbaik BRI Liga 1 2022-2023.

Baca Juga: Sinopsis Film Horor Indonesia Terbaru, Aku Tahu Kapan Kamu Mati 2, Sudah Tayang di Bioskop

 

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, PSM Makassar saat ini memang dilanda krisis finansial yang hebat. Beberapa pemain PSM bahkan tak segan-segan memviralkan keterlambatan pembayaran di sosial media. Teranyar, Yakob Sayuri pun membuat konten menyindir keterlbatan gaji dan membagikannya di media sosial TikTok.

Kembali ke soal Bernardo Tavares, rupanya langkah pelatih berkepala plontos ini mampu menggugah semangat bermain anak-anak PSM Makassar. Hal ini terlihat dalam laga pekan ke 12 BRI Liga 1 2023-2024.

Baca Juga: Liga 1: Persebaya Surabaya Resmi Umumkan Eks Pelatih La Masia Barcelona Josep Gombau Sebagai Juru Taktik Tetap

Baca Juga: Liga 1: Banyak Pemain Borneo FC Gabung Timnas Indonesia, Pieter Huistra: Bukti Pembinaan Berjalan Baik

 

Menghadapi Barito Putera yang datang dengan ambisi meraih poin penuh demi menggeser Madura United dari posisi puncak klasemen BRI Liga 1, PSM Makassar mampu tampil menggila. Pada laga yang digelar di Stadion BJ Habibie, Pare Pare, Sulawesi Selatan, PSM Makassar menutup laga dengan kemenangan telak 2-0, Jumat 15 September 2023.

Gol PSM Makassar dicetak oleh dicetak Kenzo Nambu di akhir babak pertama sebelum Rasyid Bakrie di masa injury time. Berkat hasil ini, PSM naik ke peringkat tujuh klasemen sementara BRI LIga 1 2023/2024 sementara Barito Putera harus puas tertahan di peringkat dua dengan raihan 20 poin.

Baca Juga: Info Lowongan Bursa Efek Indonesia, Ayo Bergabung!

Jalannya Pertandingan

Peluang pertama di laga ini lahir di menit ke-12, setelah Rizky Eka melepaskan umpan tarik dari sisi kiri. Namun sayang Adilson Silva tidak menendang bola dengan tepat sehingga bola mengarah ke gawang Barito dengan pelan dan bola bisa diamankan Dhika Bhayangkara.

Barito Putera baru mengancam di menit ke-24 melalui sundulan Gustavo Tocantins namun sayang bola masih melebar jauh di atas gawang PSM Makassar. Tiga menit berselang, Hasyim Kipuw melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti tapi bola masih bisa ditangkap oleh Reza Arya Pratama.

Baca Juga: Liga 1: Kabar Baik, Persik Kediri Dapat Kekuatan Tambahan Saat Jamu Persija Jakarta

Baca Juga: Liga 1: Maciej Gajos Bertekad Akhiri Rentetan Hasil Negatif Persija Jakarta Kala Hadapi Persik Kediri

Setelah melakukan sejumlah percobaan, PSM berhasil unggul di menit ke-40. Tembakan bebas Kenzo Nambu tepat di luar kotak penalti gagal dihalau Dhika Bhayangkara sehingga Juku Eja unggul 1-0 atas sang tamu,

Hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya babak pertama, skor 1-0 bertahan untuk keunggulan PSM Makassar.

Memasuki babak kedua, Barito Putera melakukan satu pergantian pemain. Ilham Mahendra ditarik keluar dan digantikan oleh Mike Ott.

Baca Juga: Liga 1: Persib Bandung vs Persikabo 1973, Pangeran Biru Pusing Pemain Cedera, Putu Gede Jalani Sanksi Komdis

Baca Juga: 5 Kesalahan Pada Saat Seleksi Administrasi CPNS yang Wajib Anda Tahu!, Termasuk Scan Dokumen Tak Terbaca

Tertinggal satu gol di babak pertama membuat Barito meningkatkan intensitas serangan mereka. Mereka menguasai penguasaan bola dan menggempur pertahanan PSM.

PSM berhasil memperlebar keunggulan mereka menjadi 2-0 di masa injury time. Pemain pengganti, Rasyid Bakri berhasil mengoyak gawang Barito Putera dengan tembakan jarak jauhnya.

Gol ini menjadi yang terakhir, setelahnya tak ada lagi gol tambahan. PSM Makassar menutup laga dengan kemenangan telak 2-0 atas Barito Putera. ***

Editor: Yulius Ndakadjawal

Sumber: livescore


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah