Parah! Bendera Israel Dikibarkan saat Pertandingan Liga Inggris

- 24 Oktober 2023, 06:59 WIB
Bendera Israel Dikibarkan Saat Pertandingan Liga Inggris , Tottenham Hotspur vs Fulham
Bendera Israel Dikibarkan Saat Pertandingan Liga Inggris , Tottenham Hotspur vs Fulham /

INDOBALINEWS - Seorang penggemar Tottenham Hotspur terlihat mengibarkan bensera Israel pada pertandingan tim tuan rumah saat menjamu Fulham, Selasa, 24 Oktober 2023. Padahal, Premier League telah melarang dikibarkannya bendera Israel atau Palestina menyusul kembali memanasnya konflik kedua negara tersebut.

Kembali mencuatnya ketegangan antara Israel dan Palestina menjadi perhatian hampir seluruh masyarakat dunia. Tak terkecuali di dunia olahraga, khususnya sepak bola.

Tim-tim yang berlaga di Premier League memberikan penghormatan kepada korban konflik tersebut dengan cara mengheningkan cipta selama satu menit sebelum pertandingan dimulai. Selain itu, mereka juga menggunakan pita hitam di lengan para pemain sebagai tanda berkabung.

Baca Juga: Derby of Eternal Enemy Dihentikan Karena Pemain Cedera Tersulut Kembang Api

Namun peristiwa yang sangat disayangkan terjadi pada lanjutan Premier League 2023/2024. Pertandingan yang mempertemukan tim tuan rumah, Tottenham Hotspur menjamu Fulham FC diwarnai aksi pengibaran bendera Israel oleh pendukung tuan rumah.

Aksi ini sangat disayangkan padahal pekan lalu pihak manajemen Spurs telah melarang para supporter untuk membawa bendera ke dalam stadion.

"Pihak klub selalu menganggap bahwa pertandingan sepak bola adalah waktu untuk menunjukkan kesetiaan kepada tim sepak bola,” tulis statement klub seperti yang dilansir Daily Mail.

Baca Juga: Lomba Banjar Berdampak Positif untuk Keamanan Lingkungan

"Pertandingan sepak bola bukanlah arena yang tepat untuk mengibarkan bendera afiliasi politik atau agama atau apa pun yang mungkin dianggap menghasut. Hal ini mencakup bendera nasional pada saat terjadi konflik, kampanye, atau isu politik."

Halaman:

Editor: Wildan Heri Kusuma

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x